FaktualNews.co

Kebakaran Toko di Pasar Blauran, Polrestabes Surabaya Tunggu Hasil Labfor

Peristiwa     Dibaca : 795 kali Penulis:
Kebakaran Toko di Pasar Blauran, Polrestabes Surabaya Tunggu Hasil Labfor
FaktualNews.co/risky prama
Polisi pasang police line di lokasi kebakaran.

SURABAYA, FaktualNews.co-Terhadap kejadian kebakaran di Surabaya yang menewaskan lima orang dalam satu keluarga, polisi bergerak cepat melakukan Olah Tempat Kejadian Perkara (TKP). Polisi juga memberi garis polisi (police line) di lokasi kebakaran, Minggu (30/8/2020).

Satreskrim Polrestabes Surabaya AKBP Sudamiran saat tiba di lokasi kebakaran menyebutkan, atas peristiwa ini anggota melakukan penyelidikan di TKP kebakaran.

Dari olah TKP yang dilakukan, ditemukan lima jenazah di dalam toko elektronik. Lima orang ini adalah satu keluarga diantaranya, satu Ibu, tiga anak dan satu orang cucu.

“Setelah api berhasil dipadamkan petugas PMK, anggota Satreskrim melakukan olah TKP dan ditemukan lima jenazah dalam kondisi terbakar,” kata AKBP Sudamiran, Kasatreskrim Polrestabes Surabaya, saat ditemui di lokasi kebakaran, Minggu (30/8/2020).

Tambah Sudamiran, Senin (31/8/2020) besok polisi masih melakukan pemeriksaan secara laboratorium forensik (Labfor) Cabang Surabaya. Sementara untuk identitas korban kebakaran sudah dikenali, karena semua penghuni ada identitas.

“Besok kita menunggu hasil Labfor Cabang Surabaya untuk mengetahui secara pasti penyebab kebakaran,” tambahnya.

Kini lokasi kebakaran dipasang garis polisi oleh pihak kepolisian. Sedangkan lima jenazah dibawa menggunakan mobil jenazah ke Rumah Sakit Dokter Soetomo Surabaya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Sutono Abdillah