FaktualNews.co

Muskercab NU Jember Dihadiri Dua Bakal Calon Wabup

Peristiwa     Dibaca : 621 kali Penulis:
Muskercab NU Jember Dihadiri Dua Bakal Calon Wabup
FaktualNews.co/hatta
Muskercab NU Jember di Ponpes Islam Bustanul Ulum Kecamatan Pakusari.

JEMBER, FaktualNews.co-Dua bakal calon wakil bupati (bacawabup) Jember, masing-masing Ifan Ariadna dan KH Mohamad Balya Firjaun Barlaman (Gus Firjaun) menghadiri Musyawarah Kerja Cabang Nahdlatul Ulama (Muskercab NU) Jember di Yayasan Islam Bustanul Ulum, Kecamatan Pakusari, Minggu (30/8/2020).

Ifan Ariadna dalam Pilkada 9 Desember mendatang, akan mendampingi Bacabup Abdussalam. Sedangkan Gus Firjaun bergandengan dengan Bacabup H Hendy Siswanto.

Kedatangan dua bacawabup itupun disambut hangat dalam acara yang dihadiri banyak pengurus NU itu.

“Gus Firjaun memang bagian pengurus NU, beliau di mustasyar. Kalau Ifan sepertinya diundang tuan rumah,” kata Ketua Panitia Muskercab, Sofyan Tsauri saat dikonfirmasi ditengah kegiatan.

Menurutnya, Muskercab bukan hanya rapat pengurus NU, melainkan ajang silaturahim. Jadi wajar jika dihadiri keluarga besar nahdliyyin.

Kendati yang datang di antaranya termasuk politisi, namun Sofyan menegaskan tiada pembahasan kepentingan atau terkait pilkada.

“Tidak ada pembicaraan politik. Muskercab rutin dilakukan minimal dua kali dalam satu masa kepengurusan,” ujarnya.

Pantauan di lokasi kegiatan, Muskercab NU itu berlangsung sejak pukul 15.00 WIB, dihadiri 400 orang pengurus NU yang menjadi peserta.

Mereka di antaranya adalah pengurus cabang, badan-badan otonom, dan juga pengurus MWC di tingkat kecamatan.

Sementara itu, Ketua PCNU Jember KH Abdullah Syamsul Arifin (Gus Aab) dalam sambutannya menegaskan jika nanti tiba saatnya, NU akan menegaskan sikapnya terkait siapa yang didukung dalam Pilkada.

“Akan tetapi para warga Nahdliyin sabar dulu, karena masih dilakukan pertimbangan dari para ulama. Kita mengacu prinsip ahlussunnah wal jamaah. Dalam diri masing-masing pengurus ada tanggungjawab keumatan,” kata Gus Aab.

Semangat yang ditanamkan, lanjutnya, keinginan untuk perubahan Jember yang lebih baik.

“Nantinya akan ada perbedaan dalam menentukan calon. Hasilnya kita masih menunggu,” pangkasnya.

Terpisah, Ketua PCNU Kencong H Zainil Ghulam (Gus Ghulam) senada dengan yang disampaikan Gus Aab. Menurutnya, NU organisasi kemasyarakatan yang tidak bisa menentukan calon.

“Tapi ijtihad yang dilakukan nanti, adalah mencari sosok calon yang manfaat, bagi umat dan ulama. Mengacu prinsip ahlussunnah wal jamaah, dan membentengi dari paham-paham yang lain. Tapi sampai hari ini belum memutuskan calon yang dipilih,” katanya.

Namun demikian, Gus Ghulam bijak menjawab, NU nantinya menentukan pilihan setelah ada ketetapan dari KPU.

“Yang jelas NU tidak berpolitik, tapi warga NU harus menentukan pilihan, dan siapa yang betul-betul memperjuangkan kemaslahatan warga Nahdliyin,” tegasnya.

“Sementara ini belum ada calon-calon yang memaparkan ke pengurus NU tentang Visi-Misinya. Warga NU menunggu arahan yang disampaikan,” sambungnya.

Lebih jauh Gus Ghulam menegaskan, nanti pada Pilkada 9 Desember mendatang, PCNU Kencong dan PCNU Jember akan satu suara.

“InshaAllah kita akan satu suara, karena kita rasakan saat ini, tidak ada manfaat yang bagus bagi NU. Jadi kami berharap NU tidak jatuh di lubang yang sama. Jadi betul-betul dapat pemimpin yang baik,” pangkasnya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Sutono Abdillah