FaktualNews.co

Cara Cepat Mengatasi Perut Begah Akibat Kekenyangan

Gaya Hidup     Dibaca : 4244 kali Penulis:
Cara Cepat Mengatasi Perut Begah Akibat Kekenyangan
FaktualNews.co/Istimewa
Ilustrasi.

SURABAYA, FaktualNews.co – Menyantap makanan kesukaan terkadang membuat seseorang lupa daya tampung perutnya sendiri. Usai makan baru terasa, perut penuh dan begah, bahkan bisa sampai nafas terasa susah.

Untuk mengatasi perut begah seperti itu, HelloSehat melansir sejumlah cara untuk mengatasinya. Berikut ini di antaranya:

1. Jangan langsung tiduran

Makan kekenyangan memang bisa bikin badan tidak enak. Rasanya mungkin ingin tiduran saja sambil menunggu rasa begahnya hilang. Namun, tiduran dengan perut begah justru akan menghambat pencernaan Anda.

Posisi berbaring bisa memicu penyakit asam lambung atau gangguan pernapasan pada orang yang punya penyakit asma. Ini karena sistem pencernaan manusia memang sudah dirancang sedemikian rupa untuk memproses makanan dalam posisi duduk atau berdiri tegak. Jadi, tunggulah sampai kira-kira tiga jam sebelum Anda tidur atau berbaring.

2. Ganti baju dengan yang lebih longgar

Kalau Anda sedang di rumah, ganti pakaian Anda yang terlalu ketat dengan baju longgar. Pakaian ketat bisa menekan lambung dan mengganggu proses pencernaan Anda. Kalau sedang makan di luar, usahakan untuk melonggarkan celana atau jaket Anda.

3. Minum air hangat atau teh daun mint

Di saat perut sedang pernuh dan begah, Anda mungkin sudah tidak sanggup lagi mengisinya dengan apa pun. Akan tetapi, air hangat dan teh daun mint bisa melancarkan sistem pencernaan.

Keduanya mampu membantu mendorong gas keluar dari usus dan perut. Dengan begitu, perjalanan makanan yang Anda santap jadi lebih lancar dan cepat diproses oleh tubuh. Namun, usahakan untuk minum sedikit-sedikit dulu, jangan langsung menenggak terlalu banyak.

4. Berdiri dan jalan kaki

Tak perlu berolahraga keras setelah makan sampai kekenyangan. Cukup berolahraga ringan seperti berdiri dan jalan kaki. Kalau Anda sedang di rumah, Anda bisa mencuci piring dan membereskan meja.

Bila Anda sedang makan di luar, berjalan-jalanlah sebentar di sekitar tempat Anda makan. Berolahraga ringan bisa membantu mencegah asam lambung naik ke kerongkongan.

5. Minum obat antasida

Kalau Anda makan kekenyangan sampai dada terasa sesak dan sakit atau perut Anda seperti ditusuk-tusuk, Anda bisa minum obat antasida. Obat antasida yang biasanya ditawarkan untuk mengobati maag bisa meredakan perut begah dan kembung.

Selain itu, obat antasida juga bisa membantu menetralisir asam lambung yang naik dan menyebabkan nyeri dada.

 

Artikel ini disalin dari HelloSehat dengan judul semula: Perut Begah Akibat Makan Kekenyangan? Ini Cara Cepat Mengatasinya

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Muhammad Sholeh
Sumber
Hello Sehat