Uji Coba Madura United Nanti Malam Digelar Tanpa Suporter
PAMEKASAN, FaktualNews.co – Uji coba Madura United dengan tim Liga 2 Putra Sinar Giri FC (PSG FC) Gresik yang akan digelar di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan (SGMRP) Pamekasan pada Sabtu (26/9/2020) malam dipastikan tanpa suporter.
Kapten Madura United Fachrudin W Aryanto meminta suporter Madura United agar tidak hadir langsung ke stadion, baik liga uji coba maupun lanjutan kompetisi Liga 1 2020 . Tapi, cukup menyaksikan di tempat masing-masing.
Sejatinya, Fachrudin mengatakan, dia percaya terhadap pendukung Madura United meskipun kembali menegaskan dengan imbauannya. Dia yakin, suporter tim berjuluk Laskar Sape Kerrab itu bakal mematuhi regulasi terbaru tanpa suporter, berkat imbas dari bergulirnya kompetisi di tengah wabah Covid-19.
“Saya mewakili teman-teman pemain dan tim berharap semua suporter tidak datang ke stadion, walaupun hanya ada di luar. Jika mencintai klub ini, jangan datang,” katanya.. Sabtu, (26/9/2020) .
Di samping menetapkan laga tanpa suporter, Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) dan PT. Liga Indonesia Baru (PT. LIB) telah menetapkan sanksi tegas, yakni tim tuan rumah bakal dinyatakan kalah saat suporternya nekat datang bergerombol ke stadion.
“Kalau sayang sama tim, agar kemenangan tidak percuma tentu tidak akan datang. Yang saya dengar, sanksi tegas sekali soalnya, mari bersama-sama membangun klub ini untuk terus berprestasi,” tandasnya.