FaktualNews.co

Sambangi Jombang, Gubernur Khofifah Juga Kampanyekan 3M Guna Cegah Covid-19

Kesehatan     Dibaca : 606 kali Penulis:
Sambangi Jombang, Gubernur Khofifah Juga Kampanyekan 3M Guna Cegah Covid-19
FaktualNews.co/diana kusuma negara
Gubernur Khofifah saat di pendopo Kabuoaten Jombang,

JOMBANG, FaktualNews.co-Dalam kunjungannya ke Jombang, Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa ternyata tak hanya membagikan secara simbolis sejumlah bantuan, melainkan juga mengkampanyekan perilaku 3M (Memakai masker, Mencuci tangan, Menjaga jarak), Jumat (9/10/2020).

Saat di pendopo Kabupaten Jombang, Gubernur Khofifah menyatakan pentingnya menjaga protokol kesehatan (prokes) agar tidak terjadi penularan Covid-19.

“Tidak akan lelah saya mengingatkan pentingan protokol kesehatan mulai dari memakai masker, mencuci tangan di air mengalir dengan sabun, dan juga menjaga jarak. Mari selalu terapkan 3M dalam setiap kegiatan sehari-hari guna memutus rantai penyebaran covid-19,” tutur Gubernur Khofifah.

Pesan mengenai kepatuhan terhadap protokol kesehatan juga disampaikan untuk pemerintah desa yang hadir dalam agenda tersebut.

“Sekali lagi jangan lelah untuk mengingatkan warganya dan siapa saja pentingnya protokol kesehatan. Jangan berpikiran ‘alah corona gak wani nang desoku’ (Corona tidak akan berani menular di desaku), jangan sampai berfikir seperti itu,” tandas Khofifah

Selain itu, Gubernur Khofifah juga mengingatkan agar masyarakat selalu sehat dan terhindar dari covid-19 dan melanjutkan roda ekonomi agar segera pulih kembali.

“Harus sehat dulu badannya terhindar dari corona, setelah itu kita perbaiki ekonomi masyarakat. Ibaratnya kalau sehat lahirnya, sehat dompet (ekonomi) juga harus ya,” jelas mantan Menteri Sosial ini.

Ingat Pesan Ibu

Penulis: Diana Kusuma Negara

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Sutono Abdillah