FaktualNews.co

Peringatan HSN 2020 di Situbondo, Bupati Minta Santri Ikut Jadi Motor Pengendalian Covid-19

Peristiwa     Dibaca : 595 kali Penulis:
Peringatan HSN 2020 di Situbondo, Bupati Minta Santri Ikut Jadi Motor Pengendalian Covid-19
FaktualNews.co/Fatur Bari
Bupati Dadang Wigiarto saat menjadi inspektru upacara Peringatan Hari Santri di alun-alun Situbondo.

SITUBONDO, FaktualNews.co – Bupati Situbondo Dadang Wigiarto meminta santri dan pesantren dapat menjadi motor pengendalian Covid-19 dengan melakukan edukasi terhadap masyarakat terkait kedisiplinan dalam menerapkan protokol kesehatan.

Demikian dikatan Dadang Wigiarto saat menjadi inspektur dalam upacara peringatan Hari Santri Nasional (HSN) 2020 di Alun-alun Kabupaten Situbondo, Kamis (22/10/2020).

Dalam upacara yang dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan itu Dadang Wigiarto juga mengatakan, pemerintah hingga saat ini terus menggelorakan kebiasaan baru berupa kewajiban bermasker, mencuci tangan dengan sabun atau hand sanitizer serta berjaga jarak satu dengan yang lain.

“Upacara peringatan HSN tahun 2020 ini berbeda dengan peringatan HSN tahun lalu. Karena untuk tahun ini, diperingati ditengah pandemi Covid-19, sehingga pelaksanaannya menggunakan protokol kesehatan Covid-19 secara ketat,” kata Dadang Wigiarto.

Menurutnya, pemerintah telah memberikan penghormatan kepada santri Nasional melalui kegiatan upacara ini. Upacara ini bukan hanya sekadar kegiatan seremonial semata.

”Namun, sebagai tuntutan bahwa hari santri bagian dari pada negara dan pemerintah telah memberikan penghargaan kepada peran santri dalam membela bangsa ini,” ujar Bupati Dadang Wigiarto.

Dadang Wigiarto menambahkan, ditengah pandemi Covid-19, pihaknya berharap para santri di Situbondo juga dapat menjadi motor pengendalian Covid-19. Caranya, lanjut dia, dengan cara mengedukasi masyarakat agar disiplin terhadap protokol kesehatan (prokes), yakni selalu melakukan sosialisasi tentang 3M, selalu mengenakan masker, menjaga jarak dan mencuci tangan dengan sabun.

“Agar disiplin terhadap Prokes Covid-19, merupakan salah satu cara untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Kabupaten Situbondo,”pungkasnya.

Hadir dalam upacara bendera peringatan HSN ke-75 Tahun 2020. Masing-masing adalah Dandim 0823/Situbondo Letkol Inf. Neggy Kuntagina, Kapolres Situbondo AKBP. Achmad Imam Rifa’i, Ketua MUI, Ketua PC NU Situbondo dan Kepala Kantor Agama Situbondo, dan sejumlah pimpinan OPD dilingkungan Pemkab Situbondo.

Ingat Pesan Ibu

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Muhammad Sholeh