MOJOKERTO, FaktualNews.co – Hujan lebat disertai angin kencang yang terjadi di wilayah Kota Mojokerto, Jumat (30/10/2020) menyebabkan pohon tumbang di jalan raya Mayjen Sungkonono, Kelurahan Wates.
Salah seorang warga, Wawan mengatakan pohon tumbang ini terjadi sekira pukul 12.30 WIB, saat awal hujan turun dengan disertai angin kencang.
“Hujan dan angin kencang, sehingga banyak pohon tumbang,” tuturnya, Jumat (30/10/2020).
Tak sampai disitu lanjut Wawan, pohon tumbang tersebut juga menimpa kabel listrik dan merobohkan tiang lampu.
“Satu tiang lampu rubuh dan kabel atasnya putus. Akibatnya aliran listrik sekitar juga ikut mati. Warunh-warung sekitar lampunya mati,” jelas Wawan.
Beruntung tak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Karena tidak ada yang melintas saat pohon dan tingan lampu tumbang.
Pantauan FaktualNews.co di lokasi, pohon tumbang ini menutupi badan jalan serta mengganggu arus lalu lintas jalan raya.
Hingga berita ini ditulis, petugas dari BPBD dan DLH Kota Mojokerto masih berupaya membersihkan pohon tumbang tersebut dengan dibantu warga sekitar.