FaktualNews.co

Pabrik Spring Bed di Jember Terbakar

Peristiwa     Dibaca : 1573 kali Penulis:
Pabrik Spring Bed di Jember Terbakar
FaktualNews.co/Muhammad Hatta/
Kebakaran pabrik spring bed jember.

JEMBER, FaktualNews.co – Pabrik spring bed (kasur pegas) CV. ARK Sony di Dusun Dukusia, Desa Rambigundam, Kecamatan Rambipuji, mengalami kebakaran pada, Kamis (26/11/2020) sore.

Kebakaran pabrik spring bed di Jember tersebut terjadi sekitar pukul 15.30 WIB.

Salah seorang warga Ari mengatakan, titik pusat api kebakaran diduga berawal dari gudang paling belakang. Tempat memproduksi spon untuk bahan pembuatan spring bed.

“Kalau melihat asap yang membumbung tinggi, kebakaran itu di gudang paling belakang, tempatnya spon untuk membuat spring bed. Kalau saya menduga ada bahan kimia yang terbakar, karena kobaran api sekitar pukul 3 sore itu besar dan asapnya tinggi,” katanya.

Warga sekitar pun panik, dan bermaksud membantu. Kemudian mencoba menghubungi petugas pemadam kebakaran.

“Tadi saya bilang, sudah panggil damkar saja, karena apinya membesar. Supaya cepat padam. Para pekerja tadi juga langsung keluar dari pabrik,” katanya.

Senada dengan yang disampaikan Ari, salah seorang warga lainnya yang tempat tinggalnya di depan pabrik Ahmad mengatakan, saat kebakaran semua panik dan para pekerja berhamburan keluar dari pintu depan pabrik.

“Langsung keluar semua dan kebakaran terjadi sekitar pukul 3 sore. Apinya besar dan asapnya banyak, tapi ya warga hanya bisa melihat dan dari jauh asapnya juga terlihat kok,” ujarnya.

Sementara itu pihak kepolisian dari Polsek Rambipuji dan Polres Jember, diketahui sudah berada di lokasi kebakaran pabrik untuk melakukan tahapan penyelidikan dan melanjutkan dengan melakukan olah TKP.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul