Event

Peringati HUT Korpri ke 49 di Masa Pendemi, Wabup Lumajang Tegaskan Pentingnya 3M

LUMAJANG, FaktualNews.co – Menyesuaikan dengan situasi yang masih dalam masa pandemi, peringatan Hari Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) 2020 ke 49 Pemkab Lumajang dilakukan dengan cara sederhana dan memperhatikan protokol kesehatan.

Kegiatan tahunan itu berupa upacara dan ziaran makam pahlawan dan hanya diikuti oleh 50 pegawai. Sementara kegiatan apel dan ziarah tersebut dipimpin oleh Wakil Bupati Lumajang, Indah Amperawati.

Selaku inspektur upacara, Wakil Bupati Lumajang meminta agar para pegawai berdisiplin tinggi dan maksimal dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab yang diamanahkan.

“Pegawai negeri sipil agar selalu tertanam rasa disiplin tanggung jawab dari tugas yang diemban”, kata mantan Bapeda Lumajang dihadapan peserta apel, Senin (29/11/2020).

Orang nomor dua di pemerintah Lumajang itu juga menyampaikan pegawai sipil agar pro aktif menjadi corong masyarakat untuk pencegahan Covid-19 agar penyebaran terputus mata rantainya.

“Pro aktif pegawai sangat kami harapkan untuk kondisi Covid-19 agar terputus mata rantainya penyebarannya”, kata Indah yang di hari Sekda Lumajang Agus Triono.

Dia menegaskan, aparatur sipil negara (ASN) secara personal atau individual juga memiliki tanggung jawab untuk mempromosikan kedisiplinan protokol kesehatan, terutama 3M, yakni memakai masker, rajin mencuci tangan dan menjaga jarak satu dengan yang lain.