Kesehatan

Kasus Covid-19 Meningkat, Wabup Nganjuk Kembali Ingatkan Pentingnya 3M

NGANJUK, FaktualNews.co – Kasus Covid-19 di Kabupaten Nganjuk kembali mengalami peningkatan. Kasus positif sebelumnya yang di bawah angka 10, kini melonjak menjadi 15 orang dalam satu hari, yakni Senin (14/12/2020).

Karena lonjakan kasus inilah Wakil Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi mengingatkan pentingnya mematuhi protokol kesehatan dengan disiplin 3M (mencuci tangan dengan sabun, memakai masker, dan menjaga jarak).

Upaya sederhana itu, menurutnya, efektif untuk mencegah penularan atau penyebaran Covid-19.

“Monggo, tetap protokol kesehatan ya. Di Indonesia, Jawa Timur grafik Covid-19 naik terus. Jangan panik, jangan takut. Tapi tetap hati-hati, jangan lupa 3M ya,” kata Marhaen, Selasa (15/12/2020).

Dia mengatakan, Pemkab Nganjuk telah melakukan berbagai upaya untuk menekan angka Covid-19. Diantaranya dengan mengerahkan Satpol PP untuk melakukan operasi yustisi dan menggalakkan sosialisasi penerapan 3M kepada masyarakat.

“Upaya tetap dilakukan. Dan kami berharap kesadaran bersama tentang pentingnya mematuhi 3 M. Selanjutnya, kami juga berharap semoga Covid-19 ini bisa segera selesai,” tandas Marhaen.

Adapun laporan komulatif dari Satgas Nganjuk tentang perkembangan kasus Covid-19 per tanggal 14 Desember 2020 kemarin, ada 730 Suspek, Probable 18, kontak erat 5.555 dan 899 sudah terkonfirmasi positif.

“Untuk penambahan terbaru ada 15 orang terkonfirmasi positif,” kata Jubir Satgas Covid-19 Nganjuk, Hendriyanto.