FaktualNews.co

Jelang Hari Ibu, Ratusan Perempuan di Nganjuk Difasilitasi Rapid Test Gratis

Nasional     Dibaca : 741 kali Penulis:
Jelang Hari Ibu, Ratusan Perempuan di Nganjuk Difasilitasi Rapid Test Gratis
FaktualNews.co/Romza/
im Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK). Guna memastikan kalangan perempuan tidak terjangkit virus berbahaya itu, TP PKK Kabupaten Nganjuk melaksanakan Rapid Test massal khusus untuk ibu-ibu di Gedung Wanita, Jumat (18/12/2020).

NGANJUK, FaktualNews.co – Pandemi Covid-19 yang kasusnya masih terus meningkat di Kabupaten Nganjuk menjadi perhatian Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK). Guna memastikan kalangan perempuan tidak terjangkit virus berbahaya itu, TP PKK Kabupaten Nganjuk melaksanakan Rapid Test massal khusus untuk ibu-ibu di Gedung Wanita, Jumat (18/12/2020).

Adapun peserta rapid tes massal ini adalah anggota PKK dari seluruh Kecamatan di Kabupaten Nganjuk. Kegiatan ini juga dalam rangka memperingati Hari Ibu tahun 2020 yang biasa diperingati tanggal 22 Desember.

Ketua TP PKK Kabupaten Nganjuk, Yuni Shopia mengatakan, saat ini kasus Covid-19 di semua wilayah belum mengalami penurunan. Namun justru terjadi peningkatan yang sangat besar, khususnya di Kabupaten Nganjuk yang sekarang masih berada di zona orange.

Menurut Yuni Shopia, beberapa waktu lalu Kabupaten Nganjuk sudah berada di zona kuning. Tapi, karena banyak protokol kesehatan yang belum dipatuhi oleh masyarakat, terjadi klaster-klaster baru. “Kebanyakan, ini dari klaster jalan-jalan ya,” kata Yuni.

Menurutnya, sekarang ini virus Covid-19 menjadi lebih ganas. Virusnya bisa beradaptasi terhadap lingkungan serta langsung menyerang paru-paru dengan menyasar saluran pernapasan.

Pelaksanaan rapid test missal gratis untuk kalangan ibu tersebut diharapkan bisa diikuti sampai 100 hingga 150 orang. Kegiatan ini dilaksanakan untuk membantu pencegahan dan memutus rantai penyebaran virus Covid-19.

Yuni berpesan kepada anggota PKK dan seluruh ibu-ibu di Kabupaten Nganjuk supaya bisa menjadi pelopor. Uuntuk bisa memberikan kesadaran kepada keluarga dan sekitarnya, dalam menertibkan protokol kesehatan di masa pandemi seperti sekarang ini,” ucapnya

Setelah mengikuti rapid test gratis, ibu-ibu ini diharapkan bisa mengajak seluruh keluarganya untuk melaksanakan rapid test demi pencegahan penularan dan memastikan tidak terjangkit Covid-19.

Yuni juga mengingatkan menjelang Natal dan Tahun baru 2021 bahwa peran ibu sebagai pertahanan keluarga diharapakan bisa mencegah keluarganya untuk tidak berlibur terlebih dahulu dan tidak berkerumun.

“Lebih baik dilakukan kegiatan-kegiatan yang lebih bermanfaat, terus tingkatkan imunitas dan keluar harus mematuhi protokol kesehatan,” ungkapnya.

Ia juga menegaskan, untuk tahun baru kali ini tidak boleh ada kerumunan, serta tidak ada pesta kembang api seperti sebelum-sebelumnya. Masyarakat diajak untuk berdiam diri di rumah dan menjaga protokol kesehatan. “Bisa dilaksanakan dengan yang lain-lain ya, jangan bergerombol,” tandas Yuni.

Dalam penerapan protokol kesehatan, ibu diajak menjadi penegak disiplin mandiri di rumah. Yakni mengajak anggota keluarga disiplin mematuhi 3 M (mencuci tangan,

3M

#ingatpesanibu #3M

memakai masker, dan menjaga jarak).

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul