FaktualNews.co

Libur Natal 11 Hari, KAI Daop 9 Jember Catat 28.468 Penumpang Naik KA

Ekonomi     Dibaca : 752 kali Penulis:
Libur Natal 11 Hari, KAI Daop 9 Jember Catat 28.468 Penumpang Naik KA
FaktualNews.co/hatta
Para calon penumpang kereta api, saat di ruang tunggu Stasiun Jember

JEMBER, FaktualNews.co – Selama libur Natal 2020 selama 11 hari sejak 18 hingga 28 Desember 2020, tercatat sebanyak 28.468 orang menggunakan moda transportasi kereta api (KA).

Data itu dicatat PT. KAI Daop 9 Jember dalam kurun waktu 11 hari ini.

PT KAI menetapkan masa angkutan Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 selama 20 hari yang dimulai sejak 18 Desember 2020 hingga 6 Januari 2021.

“Selama masa angkutan Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 yang berjalan 11 hari tercatat sebanyak 28.468 penumpang yang menggunakan moda transportasi kereta di wilayah Daop 9 Jember,” kata Pelakhar Manajer Humas PT. KAI Daop 9 Radhitya Mardika Putra saat dikonfirmasi di Stasiun Jember, Senin (28/12/2020).

Untuk rute kereta api antar kota yang menjadi favorit masyarakat, adalah jurusan Banyuwangi – Surabaya.

“Yakni Kereta Api Probowangi rute Ketapang Banyuwangi – Surabaya Gubeng yang telah melayani sebanyak 4.002 penumpang,” ujarnya.

Sementara itu, kata Radhit, untuk tujuan favorit kedua, yakni tujuan Yogyakarta.

“Yakni KA Sritanjung rute Ketapang Banyuwangi – Lempuyangan yang telah melayani 3.615 penumpang,” sambungnya.

Namun demikian, terkait jumlah penumpang masa angkutan Natal 2020 dan Tahun Baru 2021. Kata Radit, mengalami penurunan dibandingkan periode sebelumnya.

“Karena saat ini masa pandemi COVID-19,” ucapnya.

Radhit juga menambahkan, untuk masa libur Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 ini. PT. KAI wilayah Jawa Timur. Mengoperasikan sebanyak delapan kereta api (KA).

“Kami mengoperasikan 8 KA dengan 18 perjalanan untuk bulan Desember 2020 untuk mengantisipasi lonjakan selama libur Natal dan Tahun Baru,” kata Radhit.

Secara rinci Radhit menyebutkan, kereta yang beroperasi diantaranya KA Logawa rute Jember-Purwokerto (PP), KA Ranggajati rute Jember-Cirebon (PP), KA Mutiara Timur rute Ketapang Banyuwangi-Surabaya Pasar Turi, KA Wijaya Kusuma rute Ketapang – Cilacap (PP), KA Sritanjung rute Ketapang Banyuwangi – Lempuyangan (PP).

Selanjutnya KA Tawangalun rute Ketapang Banyuwangi – Malang Kota Lama (PP), KA Probowangi rute Ketapang Banyuwangi – Surabaya Gubeng (PP), dan KA Pandanwangi rute Jember-Ketapang Banyuwangi (PP).

“Dari delapan kereta yang beroperasi, ada tiga KA yang beroperasi pada hari-hari tertentu yakni KA Logawa, KA Ranggajati, dan KA Mutiara Timur, sedangkan lima KA lainnya beroperasi setiap hari,” ujarnya.

Kemudian terkait kondisi Pandemi Covid-19 saat ini. Saat ini semua penumpang wajib mematuhi protokol kesehatan selama menggunakan moda transportasi kereta api.

Bahkan sejak 22 Desember 2020 hingga 8 Januari 2021 mendatang, penumpang KA jarak jauh diharuskan untuk menunjukkan hasil tes cepat antigen negatif sebagai syarat untuk naik kereta.

“Kami menyediakan layanan rapid test antigen di Stasiun Jember dan Stasiun Ketapang sebagai peningkatan pelayanan KAI kepada para calon penumpang dengan harga Rp105.000,” katanya.

Perlu diketahui, berdasarkan data KAI Daop 9 Jember. Jumlah penumpang pada November 2020 tercatat sebanyak 79.536 penumpang. Sedangkan pada 1-28 Desember 2020, tercatat 72.892 penumpang.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Sutono Abdillah