FaktualNews.co

PLN Banyuwangi: Tidak Ada Pemadaman Listrik Saat Malam Pergantian Tahun!

Peristiwa     Dibaca : 1108 kali Penulis:
PLN Banyuwangi: Tidak Ada Pemadaman Listrik Saat Malam Pergantian Tahun!
FaktualNews.co/konik
Manager Bagian Jaringan PLN UP 3 Banyuwangi Erwin Biso prasetyo (kanan) bersama Manager Unit pelayanan PLN UP 3 Banyuwangi Dwi Mulyono. 

BANYUWANGI FaktualNews.co-Beredar kabar di masyarakat, PLN Banyuwangi akan padamkan listrik saat pergantian tahun. PLN pun membantah berita tersebut dengan menyatakan berita itu tidak benar alias hoaks.

“Berita yang mencuat di masyarakat Banyuwangi, terutama di medsos-medsos, terkait isu malam pergantian tahun baru akan ada pemadaman di PLN, dapat kami sampaikan berita itu tidak benar adanya,” kata Manajer Bagian Jaringan PLN UP3 Banyuwangi, Erwin Budi Prasetyo, Kamis (31/12/2020).

Erwin Menegaskan tidak ada pemadaman listrik saat malam pergantian tahun. Bahkan pihaknya berkomitmen untuk tetap menjaga kendala listrik dan menjamin kontinuitas pasokan listrik ke masyarakat saat pergantian malam tahun baru 2021.

“Dapat kami sampaikan mulai 31 Desember dan 1 Januari, PLN itu dalam masa siaga. Siaga dalam memastikan pasokan listrik lancar, tidak ada kendala sampai di rumah-rumah warga,” tambahnya.

Erwin menjelaskan, walaupun nantinya ada pemadaman listrik, bisa disebabkan karena faktor eksternal.

“Seperti pohon tumbang akibat cuaca buruk yang kemudian mengenai jaringan PLN. Ataupun penyebab lain yakni layang-layang, yang tidak kita rencanakan ataupun di luar kendali kita. Kita lebih responsif dalam penanganannya. Sehingga kejadian karena gangguan bisa kembali normal secepat mungkin,” ungkapnya.

PLN Banyuwangi juga akan rutin memelihara jaringan agar tetap bisa di nikmati masyarakat dengan tenang,

“Kita juga aktif di sore hari melaksanakan patroli keliling untuk meminimalisir gangguan yang diakibatkan karena layangan, Serta pemangkasan ranting pohon Setiap harinya” pungkasnya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Sutono Abdillah