FaktualNews.co

Pulihkan Kondisi Alam Pasca-Aktivitas Semeru di Lumajang, 45 Ribu Pohon Ditanam

Lingkungan Hidup     Dibaca : 882 kali Penulis:
Pulihkan Kondisi Alam Pasca-Aktivitas Semeru di Lumajang, 45 Ribu Pohon Ditanam
FaktualNews.co/efendi murdiono
Kegiatan penghijauan pasca-kenaikan aktivitas Gunung Semeru

LUMAJANG, FaktualNews.co-Guna memulihkan kondisi alam pasca- kenaikan aktivitas Gunung Semeru 1 Desember 2020, Perhutani Jawa Timur melakukan penanaman 45 ribu bibit pohon keras di kawasan terdampak, Rabu (6/1/2021).

Kepala Dinas Kehutanan provinsi Jawa Timur Wilayah Lumajang Akhmad Yani mengatakan penghijauan berada di Dusun Sumbersari Desa Supiturang Kecamatan Pronojiwo Lumajang. Terdapat 45.010 bibit pohon keras berbagai jenis.

“Pemulihan ini untuk mengembalikan kondisi alam seperti sebelumnya dan jenis tanaman yang ditanam terdiri dari 38.000 sengon, 3.000 durian, 100 nangka, 100 kayu putih, 100 sirsak, 100 Pete dan 10 bendo,” kata Ahmad di sela penanaman

Ahmad menambahkan, kegiatan melibatan pemerintah desa setempat, Forkompincam Pronojiwo dan masyarakat terdampak.

“Dengan keterlibatan masyarakat terdampak, kami berharap mereka turut menjaga dan merawat pohon yang ditanam. Selain itu, agar SDM kebencanaan terbagun,” kata Ahmad. Kegiatan berlangsung sekitar pukul 08:00 WIB sampai pukul 10:00 WIB.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Sutono Abdillah
Tags