FaktualNews.co

Warga Surabaya Diduga Jadi Korban Jatuhnya Pesawat Sriwijaya Air

Peristiwa     Dibaca : 969 kali Penulis:
Warga Surabaya Diduga Jadi Korban Jatuhnya Pesawat Sriwijaya Air
Pesawat Sriwijaya Air

SURABAYA, FaktualNews.co – Fadly Satrianto (29), warga Kota Surabaya, dikabarkan menjadi penumpang pesawat Sriwijaya Air SJ 182 rute Jakarta – Pontianak yang hilang kontak diatas perairan kepulauan seribu.

“Betul, jadi waktu kejadian kami juga kaget orang tua mas Fadly ini broadcast ke WAG warga, memohon doanya karena putranya mas Fadly ikut rombongan pesawat Sriwijaya Air,” ujar Joni Kusuma Trinawan selaku Ketua RT 8 RW 1 Pagesangan baru kepada media ini, Minggu (10/1/2021).

Meski mempunyai rumah rumah di Jalan Pagesangan Baru VI Nomor 6. Secara administrasi, Fadly Satrianto tercatat sebagai warga Teluk Penanjung 17 RT 4 RW 5 Perak, Kota Surabaya.

“Beliau ini punya rumah dua, ada yang di Pagesangan Baru. Sama ada yang di Perak (Surabaya). Nah sekarang tinggal di Perak,” lanjut Joni.

Joni menyampaikan dari informasi yang ia terima, di pesawat nahas tersebut, Fadly Satrianto bertindak sebagai extra crew pilot. Namun sejak kapan korban bergabung dengan Sriwijaya Air, yang bersangkutan mengaku tidak mengetahuinya karena sejauh ini komunikasi yang terjalin hanya melalui media sosial.

“Kalau info dari ibunya di Whatsapp Grup itu sebagai extra crew pilot,” katanya.

Berdasar data yang ada, Fadly Satrianto merupakan anak bungsu dari pasangan Sumarzen Marzuki dengan Ninik Andayani.

Berdasar penelusuran media ini, rumah yang ditinggali keluarga korban sepi dari aktivitas. Namun pintu garasi terbuka lebar. Hanya ada satu unit sepeda motor Yamaha Vega serta sepeda angin terparkir di depan garasi.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul