FaktualNews.co

Banjir dan Longsor Landa Gondang Mojokerto, Sejumlah Rumah Terendam

Peristiwa     Dibaca : 874 kali Penulis:
Banjir dan Longsor Landa Gondang Mojokerto, Sejumlah Rumah Terendam
FaktualNews.co/Istimewa
Genangan air di Desa Begaganlimo, Kecamatan Gondang, Kabupaten Mojokerto menyusul banjir dan longsor yang di kawasan tersebut pada Senin (01/02/2021).

MOJOKERTO, FaktualNews.co – Bencana banjir dan tanah longsor (Bansor) terjadi di Desa Begaganlimo, Kecamatan Gondang, Kabupaten Mojokerto pada Senin (01/02/2021).

Data yang diterima dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Mojokerto, Bansor sebanyak 10 rumah warga terendam air bansor.

Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Mojokerto, hujan deras mengguyur wilayah Mojokerto sekitar pukul 18.30 WIB mengakibatkan Desa Begaganlimo diterjang banjir dan longsor.

“Ketinggian air di dalam rumah mencapai 40 sentimeter. Sedangkan di Jalan Desa sekitar 30 centimeter,” katanya.

Melihat hal itu, pihaknya menerjunkan tim TRC BPBD Kabupaten Mojokerto untuk membantperangkat Desa dan masyarakat Setempat

Upaya yang dilakukan warga, yakni, membunyikan, alarm tradisional (kentongan) sebagai tanda peringatan, membuat penahan sementara dijalan untuk menjaga luapan air dan tanah masuk kampung, dan membersihkan bersama rumah warga yang terkena efek Bansor.

“Kindosi terkini, sekitar pukul 19.45 banjir sudah usai dibersihakan didalam rumah. Warga saat ini kembali disiagakan untuk mengantisipasi hujan Kembali turun ,” ujarnya.

Selain Desa Begagan limo, wilayah yang juga turut diansitispasi karena hujan bisa terjadi lagi diantaranya Desa Begaganlimo, Dilem dan Desa Kalikatir.

 

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Muhammad Sholeh