FaktualNews.co

Aktivitas Gunung Raung Meningkat, Semburan Asap Capai 2.000 Meter dari Puncak

Peristiwa     Dibaca : 892 kali Penulis:
Aktivitas Gunung Raung Meningkat, Semburan Asap Capai 2.000 Meter dari Puncak
FaktualNews.co/konik
Gunung Raung

BANYUWANGI FaktualNews.co – Aktivitas Gunung Raung terus meningkat, bahkan asap kelabu yang dikeluarkan semakin tinggi dan menyebar luas dari Banyuwangi Kota hingga ke Bali.

“Ketinggian asap enam jam terakhir terpantau berwarna kelabu dan hitam dengan intensitas sedang hingga tebal setinggi sekitar 1000-2000 meter dari puncak,” kata Petugas Pos Pantau Gunung Api (PPGA) Raung, Burhan Alethea, Senin (8/2/2021).

Meski demikian status masih dinyatakan Level II atau waspada. Menurut data dari  PPGA) masih terjadi gempa tektonik jauh dengan amplitudo 32 mm, dengan durasi 126 detik.

“Untuk gempa tremor menerus dengan amplitudo 3-22 mm, dominan 6 mm,” kata Petugas PPGA Raung, Burhan Alethea saat dikonfirmasi, Senin (8/2/2021).

Pantuan Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG), erupsi Gunung Raung kini terdapat peningkatan semburan abu vulkanik yang sudah mencapai 2.000 meter dari puncak kawah. Asap terlihat mengarah ke timur.

Hingga kini tingkat aktivitas Gunung Raung masih berada di level II atau waspada. Pihaknya mengimbau masyarakat dan wisatawan agar tidak beraktivitas dalam radius 2 kilometer dari pusat erupsi kawah puncak. Warga juga diminta mewaspadai adanya hujan abu.

“Terkait yang terdampak hujan abu, warga masyarakat harap menggunakan masker dan kalau biasa pakai kacamata juga kalau sedanag beraktivitas,” pesannya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Sutono Abdillah