FaktualNews.co

Gubernur Khofifah Lantik 17 Kepala Daerah Se-Jatim di Surabaya

Birokrasi     Dibaca : 703 kali Penulis:
Gubernur Khofifah Lantik 17 Kepala Daerah Se-Jatim di Surabaya
Gubernur Khofifah Indar Parawansa melantik kepala daerah hasil Pilkada 2020 di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Jumat (26/2/2021). Istimewa

SURABAYA, FaktualNews.co – Gubernur Khofifah Indar Parawansa melantik 17 kepala daerah hasil Pilkada 2020 di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Jumat (26/2/2021).

Pelantikan dilakukan secara bertahap dalam tiga sesi mulai pukul 09.00 WIB sampai pukul 16.00 WIB. Karena masih dalam situasi pandemi Covid-19, pelaksanaan kegiatan dilakukan dengan pembatasan jumlah peserta.

Kendati demikian, prosesi pelantikan bisa disaksikan secara langsung dari daerah masing-masing karena kegiatan disiarkan secara virtual.

Untuk sesi pertama, ada enam pasangan kepala daerah yang dilantik. Antara lain, Bupati dan Wakil Bupati Trenggalek M Nur Arifin dan Syah M Natanegara, Bupati dan Wakil Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko dan Lisdyarita, Bupati dan Wakil Bupati Situbondo Suswandi dan Khoirani.

Kemudian Bupati dan Wakil Bupati Sumenep Ahmad Fauzi dan Dewi Khalifah, Bupati dan Wakil Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono dan Dwi Rianto Jatmiko, Bupati dan Wakil Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani dan Sugirah.

Lalu pada sesi kedua, pasangan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Blitar Santoso dan Tjutjuk Sunario, Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf dan Adi Wibowo, Bupati dan Wakil Bupati Jember Hendy Siswanto dan M Balya Firjaun Barlaman.

Serta Bupati dan Wakil Bupati Malang Sanusi dan Didik Gatot Subroto, Bupati dan Wakil Bupati Blitar Rini Syarifah dan Rahmad Santoso serta Bupati dan Wakil Bupati Mojokerto Ikfina Fahmawati dan Muhammad Albarraa.

Berikutnya, sesi terakhir masing-masing Bupati dan Wakil Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali dan Subandi, Bupati dan Wakil Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana dan Dewi Mariya Ulfa, Bupati dan Wakil Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani dan Aminatun Habibah, Bupati dan Wakil Bupati Lamongan Yuhronur Effendi dan KH Abdul Rouf, dan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi dan Armudji.

Usai pelantikan, Gubernur Khofifah menyampaikan beberapa pesan yang intinya meminta semua kepala daerah semakin mempercepat ritme kerja sebagaimana arahan dari Presiden Joko Widodo.

“Saya juga ingin menyampaikan pesan dari Bapak Presiden. Bagaimana seluruh kepala daerah, gubernur wakil gubernur, bupati wakil bupati dan walikota dan wakil walikota agar bekerja cepat dan detail. Saya menambahkan cepat, tepat dan detail,” tegas Khofifah.

Pada kesempatan itu, mantan menteri sosial kabinet kerja ini juga mengapresiasi keterlibatan masyarakat Jawa Timur dalam penyelenggaraan Pilkada serentak yang dinilai berjalan berhasil karena tingkat partisipan sangat tinggi.

“Dari desk Pilkada Jatim angka partisipasi masyarakat pada saat pilkada serentak di massa pandemi Covid-19 Desember lalu mencapai 67, 68 persen. Dan itu melebihi pada pilkada serentak 2018 yang tidak (berlangsung) di musim pandemi Covid-19. Waktu itu 66, 92 persen,” katanya.

Gubernur Khofifah menutup pidatonya dengan ucapan selamat bertugas bagi para kepala daerah.

“Selamat bertugas, salam sehat semua. Semoga tugas bapak ibu yang dijalankan selalu diberkahi Allah SWT,” pungkasnya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul