FaktualNews.co

Ketua PKK Surabaya Minta Warga Tak Takut Divaksin

Event     Dibaca : 636 kali Penulis:
Ketua PKK Surabaya Minta Warga Tak Takut Divaksin
FaktualNews.co/risky prama
Ketua PKK Surabaya (hijab hijau) meninjau vaksinasi Covid-19 bagi para lansia di Surabaya

SURABAYA, FaktualNews.co-Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kota Surabaya, Rini Indriyani, meninjau pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di beberapa puskesmas yang tersebar di Kota Pahlawan, Selasa (23/3/2021).

Rini yang juga istri Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi menyebutkan, ia ingin memberi dukungan kepada penerima vaksin serta menyemangati tenaga kesehatan (nakes) sebagai garda terdepan penanganan wabah Covid-19.

Saat meninjau pelaksanaan vaksin, Rini ditemani Kepala Dinas Kesehatan Kota Surabaya Febria Rachmanita. Berkeliling puskesmas diantaranya, puskesmas Gayungan, Kebonsari, Wonokromo, Jagir dan Ngagel Rejo.

“Kedatangan saya ini meninjau pelaksanaan vaksinasi di beberapa puskesmas yang tersebar di Surabaya,” kata Rini Indriyani, Selasa (23/3/2021).

Saat tiba di lokasi, Rini menyapa satu per satu pasien lanjut usia (lansia) yang tengah menunggu antrean. Bahkan dia menanyakan kondisi kesehatan lansia.

“Ibu sehat nggih? usia berapa panjenengan (anda)? jangan lupa jaga kesehatan nggih. Maem (makan) rutin ya,” kata Rini kepada salah satu lansia.

Selain memberi semangat kepada lansia yang mengikuti vaksinasi Covid-19. Istri Wali Kota Surabaya ini, juga memberikan vitamin kepada para lansia dan nakes.

“Ini saya bawakan vitamin untuk panjenengan (anda), diminum nggih. Biar makin fit dan sehat,” ungkap dia.

Sebelum pergi, Rini berpesan dan mengajak masyarakat agar tidak perlu khawatir dan cemas saat menerima vaksin. Dia meminta warga lebih rileks dan tidak tegang. Sebab, vaksin ini sudah diuji dan diteliti oleh tim ahli sebelum terdistribusikan.

“Alhamdulillah para lansia ini sudah vaksin kedua kalinya. Mudah-mudahan kita semua terhindar dari segala macam penyakit termasuk wabah Covid-19,” pungkasnya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Sutono Abdillah
Tags