Gempa di Malang, Pengunjung Kafe di Jember Berhamburan
JEMBER, FaktualNews.co – Pegawai dan pengunjung Cafe Glovic, di Kecamatan Kaliwates, Kabupaten Jember berhamburan keluar menyusul adanya gempa pada sekitar pukul 14.00 WIB, Sabtu (10/4/2021).
Pegawai yang saat itu sebagian sibuk di dapur, istirahat sehabis salah serta para pengunjung di lantai dua kafe tersebut awalnya tidak menyadari saat terjadi gempa untuk pertama kalinya.
“Baru pada gempa yang kedua yang berselang beberapa detik, kita menyadari dan langsung berhamburan keluar gedung,” kata salah satu pegawai Cafe Glovic, Abdul Muis, kepada FaktualNews.co di tempat kerjanya.
Di luar gedung kafe, Muis dan rekan-rakannya baru tahu ternyata di jalan sudah banyak warga yang juga keluar dari gedung. Mereka merasakan hal yang sama dan bergegas mencari tempat lapang.
“Ramai orang di jalanan setelah merasakan gempa itu. Banyak orang-orang di jalan. Juga kafe saya dekat Polres Jember. Sepertinya di sana juga ramai ke jalanan semua,” katanya.
Petugas TRC BPBD Jember Rezha Pratama saat dikonfirmasi mengatakan, guncangan gempa yang berpusat di laut wilayah Kabupaten Malang. Ikut dirasakan di Kabupaten Jember.
“Laporan yang kami terima sementara ini, guncangan gempa tadi terjadi di seluruh wilayah Kabupaten Jember,” kata Rezha saat dikonfirmasi di Pusdalops BPBD Jember, Jalan Danau Toba, Kecamatan Sumbersari.
Terkait guncangan gempa yang dirasakan, kata Rezha, terjadi dua kali. “Guncangan gempa pertama kecil, yang kedua agak keras dan terasa. Kira-kira guncangannya beberapa detik,” katanya.
“Saat ini kita masih menunggu laporan dari relawan dan teman-teman di masing-masing kecamatan. Nanti akan kami kabari lagi jika ada laporan dan perkembangan lebih lanjut,” ujarnya.
Gempa berkekuatan 6.7 skala richter (SR) terjadi di Kabupaten Malang, Jawa Timur pada Sabtu (10/4/2021) sekira pukul 14.00 WIB.
Berdasarkan info BMKG, pusat gempa 6.7 SR ini berada di 90 kilometer barat daya Kabupaten Malang, Jatim. Koordinat 8.95 LS, 112.48 BT, dengan kedalaman 25 Km.