MOJOKERTO, FaktualNews.co – Ratusan pemuda terjaring razia yang dilakukan petugas gabungan dari Polres Mojokerto, Kodim 0815 dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mojokerto pada Minggu (18/4/2021) dini hari
Mereka kedapatan melakukan balap motor liar di Jalan Raya Lengkong, di Desa Jambuwok, Kecamatan Trowulan, Kabupaten Mojokerto.
Pantauan di lokasi, ratusan pengendara motor tak berkutik saat petugas mendatangi lokasi. Mereka semburat hendak melarikan diri, namun usaha mereka tidak berhasil. Petugas dari kepolisian telah melakukan blokade jalan dua arah, dari arah utara dan selatan.
Hasilnya, razia yang di gelar sejak pukul 01.00 hingga 03.00 WIB itu ratusan pemuda dan sepeda motor dibawa ke Mapolres Mojokerto.
Dari ratusan pemuda itu, petugas menemukan sekolompok pemuda yang sedang membawa minuman keras (miras).
“Razia balapan liar ini bermula dari keresahnya masyarakat saat bulan Ramadhan marak bermunculan balapan liar di Kecamatan Trowulan,” kata Kapolres Mojokerto, AKBP Donny Alexander.
Ia menjelaskan, yang diamankan bukan hanya warga Mojokerto, tetapi juga mendapati warga dari Kabupaten Jombang.
“Mereka ke sini berniat melakukan balapan liar maupun menonton balapan,” ujarnya.
Ratusan pemuda dan sepeda motor itu kemudian dibawah ke Polres Mojokerto dengan menggunakan truk untuk dilakukan pendataan.
“Mereka akan kita data dan memanggil orang tuanya. Untuk kendaraan pun juga kita lakukan penilangan,” pungkasnya.
Video razia balap liar di jalan raya Lengkong Mojokerto: