FaktualNews.co

Ini Harta Kekayaan Bupati Nganjuk

Nasional     Dibaca : 573 kali Penulis:
Ini Harta Kekayaan Bupati Nganjuk
FaktualNews.co/istimewa
Bupati Nganjuk Novi Rahman Hidayat (dua dari kanan) membagikan zakat kepada para tukang becak, Sabtu (8/5/2021).

JAKARTA, FaktualNews.co-Bupati Nganjuk, Jawa Timur, Novi Rahman Hidayat diamankan tim Satuan Tugas (Satgas) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Nurul Ghufron membenarkan tim penyidik lembaga antirasuah Minggu (9/5/2021) melakukan operasi tangkap tangan (OTT) terhadap sejumlah pihak di Nganjuk, Jawa Timur.

“Benar KPK melakukan tangkap tangan di Nganjuk, siapa saja dan berapa uang yang diamankan kita sedang melakukan pemeriksaan,” kata Ghufron saat dikonfirmasi, Senin (10/5/2021).

Dia diamankan bersama sejumlah pihak lainnya diduga terkait dugaan suap jual-beli jabatan di lingkungan Pemkab Nganjuk, Jawa Timur.

Dilansir faktualnews.co dari laman beritasatu.com, yang mengacu laman resmi elhkpn.kpk.go.id, disebut Novi Rahman Hidayat terakhir kali melaporkan harta kekayaannya sebagai bupati Nganjuk pada 27 April 2020.

Pelaporannya itu untuk periodik 2019. Saat itu, ia tercatat memiliki harta kekayaan sebesar Rp 116.897.534.669 (Rp 116 miliar).

Harta kekayaan Novi Rahman didominasi aset berupa tanah di sejumlah wilayah di Jawa Timur dan daerah lainnya. Aset tanah Novi Rahman tersebar di Nganjuk, Kediri, Jombang, Karawang, Kota Malang, Mojokerto, Tangerang, Jakarta Selatan, Surabaya, serta Kotawaringin Timur.

Berdasarkan laporan harta kekayaan Novi Rahman, ada 32 aset berupa tanah yang tersebar di sejumlah daerah tersebut. Total 32 aset tanah Novi Rahman tersebut, jika ditotal keseluruhan senilai Rp 58,6 miliar.

Tak hanya tanah, Novi Rahman juga tercatat memiliki kendaraan berupa tiga unit mobil. Tiga unit mobil tersebut yakni, Toyota Harrier 2,4 L 2WD AT Tahun 2005; Suzuki SJ 410 Katana Tahun 2006; serta Toyota Hiace Commuter Hiace 2,5 MT Tahun 2011. Total mobil Novi Rahman jika diuangkan yakni, Rp 764 juta.

Novi juga tercatat juga memiliki harta bergerak lainnya Rp 1,2 miliar. Kemudian, surat berharga Rp 32,2 miliar, serta kas dan setara kas Rp 26 miliar.

Dia juga ternyata dilaporkan memiliki hutang sebesar Rp 2,45 miliar. Sehingga, jika ditotal keseluruhan, harta kekayaan Novi Rahman sebesar Rp 116.897.534.669 (Rp 116 miliar).

Source: beritasatu.com

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Sutono Abdillah