Peristiwa

Gempa 6,2 Magnitudo di Blitar, Warga di Situbondo Sempat Panik

SITUBONDO,FaktualNews.co-Gempa bumi tektonik berkekuatan 6,3 Magnitudo di Kabupaten Blitar, getarannya terasa hingga di Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, Jumat (21/5/2021) sekitar pukul 19.09 WIB.

Bahkan, begitu ada getaran gempa bumi, yang mengakibatkan perabot rumah tangganya bergerak kencang, sejumlah warga Situbondo sempat panik, berhamburan keluar rumahnya masing-masing untuk menyelamatkan diri.

“Saat kejadian, saya dan istri sedang duduk di amper rumah sambil nonton acara TV, tiba-tiba lampu gantung bergerak kencang, sehingga begitu sadar ada guncangan gempa, saya dan istri semburat keluar rumah,” ujar Yanto, warga Desa Wringinanom, Kecamatan Panarukan, Situbondo, Jumat (21/5/2021).

Kepala Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Kabupaten Situbondo Gatot Trikorawan membenarkan, jika getaran gempa bumi tektonik di Blitar itu terasa di Kabupaten Situbondo.

“Meski demikian, hingga kini belum ada laporan kerusakan dari sejumlah kecamatan di Kabupaten Situbondo, akibat gempa di Kabupaten Blitar tersebut,” kata Gatot Trikorawan.