FaktualNews.co

Hadapi Kompetisi Liga 3 2021, AC Majapahit Mojokerto Bakal Gelar Seleksi Pemain

Olahraga     Dibaca : 1378 kali Penulis:
Hadapi Kompetisi Liga 3 2021, AC Majapahit Mojokerto Bakal Gelar Seleksi Pemain
FaktualNews.co/Muhammad Lutfi Hermansyah/
Seleksi calon pemain Timnas U-19 di Stadion Gajah Mada Mojokerto, Kamis (27/05/2021).

MOJOKERTO, Faktualnews.co – Klub AC Majapahit akan menggelar seleksi pemain pada bulan Juli 2021, untuk mengarungi kompetisi Liga 3 yang bakal digelar pada September 2021 mendatang.

AC Majapahit yang bermarkas di Mojokerto ini juga sudah mengantongi 5 nama calon pelatih.

Salah satu pemilik AC Majapahit, Raja Siahaan mengatakan seleksi itu nantinya akan mencari 25 pemain dan 70 persen pemain AC Majapahit harus dari Kabupaten/Kota Mojokerto. Sisanya, 30 persen dari luar Mojokerto.

“Kalau ternyata minat dan kualitas bagus, 100 tidak apa-apa. Yang saya komitmenkan adalah 70 persen dari 25 orang yang bakal kita pilih,” katanya saat ditemui usai menyaksikan seleksi Timnas U-19 di Stadion Gajahmada Mojokerto, Kamis (27/05/2021).

Disinggung soal calon pelatih, Raja membenarkan kabar salah satu dari 5 calon pelatih yang melamar dari luar negeri.

“Iya benar, ada 5 calon pelatih. ada satu orang luar negeri yang melamarkan diri ke tim kami,” ungkapnya.

Dalam waktu dekat ini, klub yang diakuisisi Jember United ini akan menargetkan untuk eksistensi dan pembinaan pemain. Baginya, prestasi untuk masuk ke liga 2 dan 3 nasional itu bonus.

“Kita tidak akan berjanji tinggi-tinggi. Apa yang saya ucapkan akan saya pertanggungjawabankab,” tegas pengusaha Asal Surabaya itu.

AC Majapahit telah dipersiapkan pendanaan untuk bertahan hidup selama tiga tahun mendatang. Namun, Raja enggan menyebut berapa nominal pendanaanya. Yang pasti, dalam jangka waktu tersebut, para pemainnya bakal digenjot dengan cara mengikuti kompetisi.

“Banyak klub baru dibikin, dapat sponsor, tahun depannya tidak dapat sponsor, mati. Kalau kita tidak, tiga tahun tanpa sponsor pun hidup. Kalau masalah teknisnya bagaimana saya ada tim sendiri yang lebih mengetahuilah,” terang Raja.

Ditambahkannya, pihaknya telah menjalin komunikasi dengan Forum Komunikasi Daerah (Forkopimda) Kabuoaten Mojokerto dan Disparpora Kabupaten Mojokerto untuk mengenalkan AC Majapahit sekaligus meminta izin menggunakan stadion Gajah Mada Mojokerto.

“Saya sudah bertemu Disparpora dan hampir semua Forkopimda Mojokertou. Kita sampaikan, kita bukan tim yang numpang lewat, tapi kita ingin jangka panjang dan menanam bibit unggul di Mojokerto,” papar Raja.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul