Kesehatan

Enam Puskesmas di Situbondo Ditutup Sementara, Banyak Nakes Kena Covid-19

SITUBONDO,FaktualNews.co-Sebanyak enam Puskesmas di Kabupaten Situbondo ditutup sementara, karena para tenaga kesehatan (nakes) pada tujuh Puskesmas tersebut terkonfirmasi positif Covid-19.

Enam Puskesmas di Situbondo yang ditutup sementara itu masing-masing adalah Puskesmas Asembagus, Puskesmas Kapongan, Wonorejo, Puskesmas Jangkar, dan Puskesmas Bungatan, Situbondo.

Khusus Puskesmas Asembagus semua pelayanan kesehatan ditutup total, sedangkan lima Puskesmas yang lain tidak ditutup total, dan hanya sebagian pelayanan kesehatan yang lain tetap buka.

Sekretaris Daerah (Sekda) Pemkab Situbondo Syaifullah mengatakan, penutupan sementara enam Puskesmas di Situbondo itu, sebagai upaya untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Situbondo.

“Mengingat dalam beberapa pekan terakhir ini, penyebaran Covid-19 di Situbondo makin memprihatinkan,” ujar Syaifullah, Jumat (2/7/2021).

Syaifullah menambahkan, selama ditutup sementara, sebanyak enam puskesmas di Situbondo itu, disemprot disinfektan dua kali sehari.

“Sedangkan para Nakes pada 6 Puskesmas yang terkonfirmasi positif Covid-19 tanpa gejala, para Nakes tersebut menjalani isolasi mandiri,”pungkasnya.