FaktualNews.co

Truk Tangki Oksigen Terguling di Timur Hutan Baluran Situbondo

Peristiwa     Dibaca : 874 kali Penulis:
Truk Tangki Oksigen Terguling di Timur Hutan Baluran Situbondo
FaktualNews.co/Istimewa
Kondisi truk tangki terguling di Jalur Pantura Situbondo, Rabu (7/7/2021).

SITUBONDO, FaktualNews.co – Sebuah truk tangki bermuatan oksigen, mengalami kecelakaan tunggal dan terguling di jalan raya di Desa Wonorejo, Kecamatan Banyuputih, Kabupaten Situbondo, Rabu (7/7/2021).

Sopir truk Nopol L 8397 UB bernama Arif Hidayat (40) dan keneknya Agung Nugroho (45) asal Kota Surabaya mengalami sejumlah luka di bagian tubuhnya.

Meski tidak tak mengakibatkan korban jiwa, kecelakaan tunggal di timur Hutan Baluran Situbondo itu mengakibatkan jalur pantura Situbondo-Banyuwangi sempat macet. Truk yang terguling posisinya melintang di badan jalan menghambat laju lalu lintas.

Diperoleh keterangan, truk tangki berukuran besar dan bermuatan oksigen itu hendak memasok kebutuhan oksigen ke Kabupaten Banyuwangi.

Namun, saat truk tangki tersebut melintasi jalan menikung, Arif Hidayat kehilangan kendali sehingga truk tersebut terguling di perbatasan Situbondo-Banyuwangi.

“Rencananya oksigen tersebut akan dikirim ke Kabupaten Banyuwangi,” kata Arif Hidayat, Rabu (7/7/2021).

Kapolsek Banyuputih, Situbondo AKP Heru Purwanto mengatakan, dugaan sementara, laka tunggal tersebut akibat sopir tidak dapat mengendalikan kemudinya, saat melintas di jalan dengan kondisi menikung.

“Sehingga truk tangki bermuatan oksigen tersebut langsung terguling ke sebelah kiri jalan,” ujar Heru Purwanto.

 

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Muhammad Sholeh