Ketua DPRD Kabupaten Mojokerto Kunker ke Luar Pulau Saat PPKM Darurat
MOJOKERTO, FaktualNews.co – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Mojokerto, Ainy Zuhroh melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke luar pulau saat masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat.
Sekretaris DPRD Kabupaten Mojokerto, Mardiasih membenarkan kabar tersebut. Ia mengatakan ketua dewan beberapa hari ini melaksanakan kunker ke DRPD Banjarmasin, Provinsi Kalimantan Selatan.
“Beliau (Ainy Zuhroh) berangkat hari senin (05/07/2021) kemarin,” katanya saat dikonfirmasi di ruang kerjanya, Jumat (09/07/2021).
Ia menjelaskan, sebenarnya tidak hanya Ketua DPRD Kabupaten Mojokerto yang menjalani kunker. Juga diikuti anggota DPRD Kabupaten Mojokerto. Namun, Mardiasih enggan membeberkan siapa saja anggota yang ikut.
Kunker itu sendiri bertujuan meninjau Rencana Peraturan Daerah (Raperda) di Banjarmasin untuk dipakai rujukan Raperda di Kabupaten Mojokerto.
Mardiasih mengungkapkan, seharusnya ketua dan sejumlah anggota DPRD Kabupaten Mojokerto sudah pulang, karena hari ini, Jumat (09/07/2021), ada rapat paripurna.
Akan tetapi Ketua DPRD Kabupaten Mojokerto, Ainy Zuhro, tidak terlihat dalam rapat paripurna tersebut. “Iya tadi ibu ketua tidak masuk, izin katanya,” ungkapnya.