Seruduk Bokong Truk Parkir, Pemotor Roda Tiga Tewas di Raya Peterongan Jombang
JOMBANG, FaktualNews.co-Mushollin (56), warga Dusun Kedunggayam Desa Kedungmelati Kecamatan Kesamben, tewas seketika setelah sepeda motor roda tiga yang dia kemudikan menabrak bak belakang truk yang sedang parkir di Jalan Raya Peterongan, Desa Peterongan, Jombang, Minggu (11/7/2021) siang.
Informasi yang dihimpun, kejadian bermula korban mengemudikan kendaraannya dari arah barat menuju ke timur. Awalnya, sepeda motor roda tiga nomor polisi S S 9095 WN yang membawa tumpukan karung berwarna putih itu berjalan landai hingga melintasi jembatan layang (fly over).
Namun, saat turun dari fly over itu, mendadak sepeda motor korban oleng ke arah kiri. Korban yang tak bisa mengendalikan kemudinya lantas langsung menabrak bak belakang truk bernomor polisi B 9026 JP yang sedang parkir di sisi kiri ruas Jalan Surabaya – Madiun itu.
Kecelakaan tak bisa dihindari, korban dan motornya pun menabrak truk yang dikemudikan oleh Kardjo (61) warga Desa Alang-alang caruban Kecamatan Jogoroto. Karena luka yang cukup parah, nyawa korban tak bisa diselamatkan. Korban tewas seketika di lokasi kejadian.
“Kami periksa sejumlah saksi, korban langsung dievakuasi ke kamar mayat RSUD Jombang dan kendaraan yang terlibat kecelakaan sudah kami bawa ke Kantor Satlantas untuk proses lebih lanjut dan barang bukti,” pungkas Kasat Lantas Polres Jombang, AKP Rudi Purwanto.