Kesehatan

15 Warga Desa di Jember Positif Covid-19, 5 di Antaranya Meninggal

JEMBER, FaktualNews.co-Pemerintah Desa Lengkong, Kecamatan Mumbulsari mencatat terdapat 15 orang warga terkonfirmasi positif Covid-19. Sebanyak 5 orang di antaranya meninggal dunia.

“Ada 5 yang meninggal. Dua diantara yang meninggal itu, adalah anggota BPD (Badan Permusyawaratan Desa),” kata Sekdes Lengkong Santos Marvilus, Kamis (22/7/2021).

Santos menjelaskan, untuk 5 orang warga yang meninggal akibat virus asal Negara Cina itu tersebar di tiga dusun.

“Yang meninggal 3 orang di Dusun Krajan, Dusun Peji satu orang, dan Dusun Jambesari satu orang,” sebutnya.

Kemudian terkait 10 warga positif Covid-19, saat ini menjalani isoman di rumahnya masing-masing.

“Untuk warga yang isoman itu, kami juga bantu dengan memberikan sembako, guna kebutuhan selama menjalani isoman,” katanya.

“Yang positif masih ada sekitar 10 orang, tapi sekarang sudah ada yang negatif,” sambungnya.

Sebagai langkah antisipasi penyebaran Covid-19 itu, Pemerintah Desa Lengkong dibantu PMI Jember, melakukan penyemprotan disinfektan.

“Penyemprotan dilakukan di Dusun krajan, Dusun Bulangan, Dusun Peji, dan Dusun Jambesari,” katanya.

Kepala Unit Markas PMI Jember Rupianto mengatakan, sebagai langkah antisipasi penyebaran Covid-19, PMI Jember menerjunkan dua unit kendaraan khusus dalam melakukan penyemprotan disinfektan ke rumah warga.

Sedikitnya 3.000 liter cairan disinfektan disemprotkan ke rumah penduduk dan fasilitas umum di Desa Lengkong. “Dua unit kendaraan khusus penyemprotan disinfektan kami kerahkan ke Desa Lengkong,” ucap Rupianto.