Peristiwa

Penyaluran BLT Dana Desa di Ngawi Dipantau TNI dan Polri

NGAWI, Faktualnews.co-Anggota TNI dan Polri di Kecamatan Pitu Kabupaten Ngawi memantau penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa, salah satunya di Desa Papungan, Jumat (23/7/2021).

Penyaluran BLT dari DD tersebut dipantau dan diawasi oleh anggota TNI dan Polri demi memastikan tidak melanggar protokol kesehatan. Selain itu juga memastikan BLT DD benar-benar sampai kepada warga terdampak, sehingga tepat sasaran.

Serda Wawan, Babinsa setempat menyampaikan sebagai seorang Babinsa dirinya akan selalu bersinergi dengan Bhabinkamtibmas untuk selalu memonitor dan hadir dalam setiap kegiatan yang dilaksanakan di wilayah binaannya.

“Pemantauan kegiatan penyaluran Bantuan Langsung Tunai ini bertujuan memastikan, kegiatan benar-benar sudah menerapkan protokol kesehatan dalam rangka mencegah penyebaran Covid-19,” jelas Serda Wawan.

Selain itu juga guna memastikan penyaluran BLT benar-benar tepat sasaran kepada masyarakat yang memang membutuhkan bantuan akibat terdampak pandemi Covid 19. Sehingga bantuan tersebut dapat meringankan beban sebagian masyarakat.

Diharapkan dengan adanya penyaluran BLT tersebut sedikitnya bisa meringankan beban masyarakat dan bisa bermanfaat bagi mereka yang benar-benar membutuhkan.