FaktualNews.co

Pegawai Lapas Jombang Patungan Bantu Warga Kurang Mampu Terdampak Covid 19

Sosial Budaya     Dibaca : 791 kali Penulis:
Pegawai Lapas Jombang Patungan Bantu Warga Kurang Mampu Terdampak Covid 19
FaktualNews.co/Muji Lestari/

JOMBANG, FaktualNews.co – Pandemi Covid 19 memang telah meluluh lantahkan sendi-sendi perekonomian, tak terkecuali di Jombang, Jawa Timur. Merespon hal tersebut, Lapas kelas IIB Jombang membagikan puluhan paket sembako kepada warga kurang mampu di wilayah setempat.

Sembako berupa beras, sarden, susu dan beberapa bahan pokok lainya tersebut merupakan hasil dari patungan seluruh pegawai Lapas Jombang.

Mereka satu per satu menyisihkan sebagian harta sesuai kemampuannya. Selanjutnya setelah terkumpul, uang hasil urunan pegawai Lapas ini dibelikan paket sembako dan dibagikan kepada warga yang paling dianggap membutuhkan.

“Berbagi yang dilaksanakan serentak seluruh indonesia, instruksi dari Kemenkumham, dan hari ini kami bersama seluruh pegawai lapas Jombang patungan untuk berbagi dengan saudara yang ada di sekitar kita yang membutuhkan,” ujar Kepala Lapas Klas II B Jombang, Mahendra Sulaksana, Kamis (29/7/2021).

Ada 4 titik lokasi yang menjadi sasaran pembagian sembako ini. Mulai dari tempat yang terdekat hingga titik terjauh di Jombang. Namun, yang menjadi prioritas merupakan warga yang roda ekonominya cukup parah terdampak adanya wabah covid-19 maupun pembatasan (PPKM) yang diberlakukan oleh pemerintah selaka ini.

Kalapas Jombang juga menyempatkan diri untuk menyerahkan bantuan tersebut secara langsung kepada warga disekitar Lapas. Sembari menyampaikan agar warga bersabar dan tidak mengabaikan protokol kesehetan secara ketat. Kalapas berharap, bantuan ini bisa menjadi motivasi sehingga warga semakin sehat dan mampu melewati masa sulit selama panademi covid-19 ini.

“Saya berharap Indonesia segera bangkit dan angka covid-19 segera berangsur berkurang,” pungkasnya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Mufid