FaktualNews.co – Artis kondang Raffi Ahmad kembali menghebohkan publik tanah air. Pasalnya, istri Nagita Slavina tersebut membeli ikan cupang seharga 25 juta meski awalnya ditawari harga 5 juta saja.
Hal tersebut terungkap dalam akun youtubenya Rans Entertainment. Raffi yang berkunjung ke rumah Denny Sumargo, ia melihat berbagai koleksi ikan cupang milik Denny.
“Lu dapat cupang ini dari mana aja?” Tanya Raffi yang penasaran melihat koleksi ikan cupang Denny yang cukup banyak.
“Macem-macem, dari peternak lokal, membantu industri UMKM. Mereka kan covid kayak gini lagi susah. Mereka gak ada duit, kita beli, kita pasarin,” jawab Denny.
Denny pun menunjukkan koleksi ikan cupangnya yang paling bagus ke Raffi. Menurutnya, ikan dengan warna merah, biru dan putih itu tidak lepas dari harga 5 juta.
“ini kalau jual sekarang, harga sekarang ya ndak lari nih 5 juta. Satu doang,” ungkap Denny.
Namun lebih mengejutkan, ikan cupang seharga 5 juta tersebut, justru ditawar Raffi dengan harga 25 juta rupiah.
“Udah gua yang ini nih, ini 25 juta boleh gak? Tapi gua transfer besok,” tawar Raffi.
Sontak Denny pun kaget mendengar tawaran Raffi yang cukup fantastis tersebut. “Lho kalau ngaku diri lho Sultan, cium tangan dulu sama dia. Ikan lima juta dibeli dua puluh lima,” seru Denny.
Atas penawaran fantastis Raffi tersebut, Denny memberi bonus berupa sandal bertuliskan ‘cupang sombong’ dan satu ikan cupang berwarna hitam emas.
Denny menjelaskan, bahwa hasil dari pembelian Raffi tersebut juga akan di donasikan olehnya. “nanti akan kita laporin ke lho (Raffi) uangnya,” Ujar Denny.
Selain itu, Denny juga mengungkapkan alasan kenapa ikan cupang koleksinya cukup mahal. Ia menjelaskan bahwa proses genetik untuk menghasilkan warna yang indah itulah yang membuatnya jadi mahal.
“jadi ini kenapa jadi mahal, karena proses genetikanya untuk ngecrossing dia untuk jadi kayak gini itu butuh waktu 2 tuhun. Itu yang bikin mahal,” Jelas Denny ke Raffi.
Raffi pun meminta crewnya untuk menaruh ikan cupangnya diletakkan di kantor Rans Entertainment dan dipasang tulisan ‘Cupang Sombong’.