FaktualNews.co

Pohon Tumbang di Lereng Gunung Semeru, Akibatkan Kemacetan Panjang

Peristiwa     Dibaca : 812 kali Penulis:
Pohon Tumbang di Lereng Gunung Semeru, Akibatkan Kemacetan Panjang
FaktualNews/Efendi Murdiono/

LUMAJANG, FaktualNews.co – Antrian panjang kendaraan dari Malang menuju Jember dan sebaliknya terjadi di Km 55 Piket Nol kawasan hutan lereng gunung Semeru akibat pohon tumbang menghadang jalan diikuti longsornya tanah.

Kepala Bidang Kedaruratan Rehabilitasi dan Rekonstruksi BPBD kabupaten Lumajang Joko Sambang mengatakan, petugas gabungan dari TNI, Polri, Dishub dan TRC BPBD dibantu relawan setempat langsung melakukan penanganan agar jalur segera normal kembali.

“Pohon yang tumbang masih dilakukan penanganan aparat gabungan,” kata Joko Sambang di konfirmasi FaktualNews.co di lokasi, Rabu (18/08).

Joko Sambang menyarankan, untuk mengurangi antrian panjang akibat pohon tumbang, pengguna jalan dapat menggunakan akses jalan nasional melalui kabupaten Probolinggo.

“Karena antrian panjang terus bertambah diharapkan bisa mengurangi melalui kabupaten Probolinggo, kami sarankan mas agar waktu yang ditempuh ke tempat tujuan tidak sampai terlambat,” imbuhnya.

Joko Sambang juga menyampaikan pengguna jalan agar mematuhi papan himbauan kebencanaan yang terpasang di jalur lereng gunung Semeru bagian tenggara, guna menghindari adanya korban tertimpa pohon atau longgar.

“Bener himbauan yang terpasang agar taati karena potensi di jalur Piket Nol masih tinggi baik longsor maupun pohon tumbang,” pungkasnya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Mufid