FaktualNews.co

Tuntut Uang Wisuda Diturunkan, Puluhan Mahasiswa Uniska Kediri Berunjuk Rasa

Pendidikan     Dibaca : 802 kali Penulis:
Tuntut Uang Wisuda Diturunkan, Puluhan Mahasiswa Uniska Kediri Berunjuk Rasa
FaktualNews.co/Aji//
Puluhan mahasiswa Uniska dalam aksinya yang menuntut uang wisuda diturunkan.

KEDIRI, FaktualNews.co – Puluhan mahasiswa Universitas Islam Kadiri (Uniska), Selasa (24/8/2021) berunjuk rasa di depan kantor rektor. Mereka menuntut uang wisuda diturunkan sebesar Rp 235 ribu,

Dalam aksinya, mereka membawa sejumlah poster berisi tuntutan. Di antaranya berbunyi “kembalikan kampus ke khittah, hentikan perampasan dengan dalih biaya wisuda, turunkan biaya wisuda”. Menurut mereka di masa pandemi biaya yang dibebankan pihak kampus dinilai terlalu berat.

Dalam orasinya, mahasiswa menilai kebijakan pihak kampus membuat mahasiswa kelabakan. Apalagi di masa pandemi yang membuat semua sektor terdampak.

“Harusnya pihak kampus membuat kebijakan memperhatikan kondisi para mahasiswa. Saat ini masa pandemi yang berdampak kepada semuanya. Namun pihak kampus dengan semena-mena membuat biaya wisuda yang sangat memberatkan kami, “teriak Mustika, dalam orasinya.

Dalam aksinya tersebut, pengunjukrasa ditemui Wakil Rektor 2,  Eko Widodo. Di depan mahasiswa Eko Widodo menyatakan, jika biaya wisuda sudah sesuai dan disepakati pihak kampus.

“Biaya Rp 800 ribu itu sudah disepakati oleh semua rektor. Biaya segitu sudah termasuk biaya sarana dan prasarana, serta biaya akreditasi untuk membantu dosen yang akan melanjutkan kuliahnya, “ujar Eko Widodo.

Dalam aksinya tersebut, mahasiswa juga menggelar treatikal. Mereka menggambarkan mahasiswa mati bersimbah darah. Karena biaya wisuda yang dinilai terlalu banyak dan membuat mahasiswa mati tidak bisa membayar.

 

 

 

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Nurul Yaqin