Penemuan Mayat Bayi di Sungai Lumajang, Gegerkan Warga
LUMAJANG, FaktualNews.co- Warga Desa Banyuputih Lor, Kecamatan Randuagung, Kabupaten Lumajang, gempar. Pasalnya, di dam Umbul sungai setempat, Selasa (14/9/2021) ditemukan sesosok mayat bayi berjenis kelamin laki-laki.
Kasubdit Kedaruratan Rehabilitasi Dan Rekonstruksi BPBD kabupaten Lumajang, Yudhi Cahyono mengatakan, mayat bayi tersebut diperkirakan dibuang sekitar 4 jam dari penemuan sekitar pukul 07.30 WIB.
Mayat bayi tanpa sehelai benang itu ditemukan di sela-sela pintu air sungai (dam). Selanjutnya temuan itu dilaporkan ke ke grup WhatsApp Penanganan Bencana (PB) Lumajang.
“Ada indikasi korban sengaja dibuang dari arah barat (hulu-red), “kata Yudhi, Selasa (14/9/2021).
Kapolsek Randuagung, Aiptu Sudarmanto menjelaskan, sementara pihaknya koordinasi dengan instansi terkait untuk mengetahui hasil visum.
“Kami koordinasi dengan Puskesmas, rumah sakit, dan BPBD,” ujar Sudarmanto di lokasi penemuan saat evakuasi korban.
“Dugaan sementara, mayat bayi ini sengaja dibuang oleh keluarga atau orang tuanya. Kepolisian akan mendalami kasus ini,”pungkas Aiptu Sudarmanto.