FaktualNews.co

Pembentang Poster Saat Kunjungan Jokowi di Blitar Dapat Bantuan 20 Ton Jagung

Nasional     Dibaca : 559 kali Penulis:
Pembentang Poster Saat Kunjungan Jokowi di Blitar Dapat Bantuan 20 Ton Jagung
FaktualNews.co/Dwi Haryadi/
Suroto pembentang poster saat kunjungan Presiden Jokowi ke Blitar

BLITAR, FaktualNews.co – Suroto (51) Warga Desa Suruwadang, Kecamatan Kademangan, Kabupaten Blitar, peternak ayam yang membentangkan poster saat kunjungan Presiden Jokowi di Blitar, langsung mendapatkan bantuan dua puluh ton jagung dari Presiden Jokowi

Bantuan jagung tersebut langsung diserahkan di rumah Suroto oleh tim Advance President dan juga forkopimda Kabupaten Blitar.

Suroto mengatakan, dirinya sangat berterima kasih kepada Presiden Jokowi, karena sudah merespon dan bergerak cepat menangani keluhan peternak terkait harga jagung yang saat ini mahal.

“Saya pribadi sangat berterimakasih, atas perhatian dari pak Jokowi yang sudah merespon keluhan saya dan peternak lainya, dengan telah bergerak cepat dan memberi bantuan sebanyak dua puluh ton jagung yang di serahkan langsung kepada saya hari ini,” kata Suroto saat dimintai keterangan wartawan di kediamannya, Senin (20/09/2021)

Suroto menambahkan, dua puluh ton jagung bantuan dari Presiden ini tidak hanya ia gunakan untuk diri sendiri. Dia akan membagikan kepada peternak yang saat ini mengalami kerugian atau terdampak dengan harga pakan sekarang.

“Jadi nanti saya akan bagi kepada peternak yang hampir punah di desa saya. Namun nanti saya tidak bisa mengatakan berapa dapatnya. Entah dapat satu karung atau dua karung yang penting rata dan bisa mempertahankan ternaknya sebagai penghasilan sehari hari,” ujarnya.

Dia berharap, dengan adanya bantuan jagung dari Presiden ini, usaha ternaknya bisa bangkit kembali dan terhindar dari kerugian karena sebelumnya kondisi ternaknya sudah diambang kerugian.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Mufid