FaktualNews.co

Percepat Herd Immunity, Polres Blitar Kota Vaksinasi Door to Door Santri

Kesehatan     Dibaca : 522 kali Penulis:
Percepat Herd Immunity, Polres Blitar Kota Vaksinasi Door to Door Santri
FaktualNews.co/dwi haryadi
Kapolres Blitar Kota AKBP Yudhi Hery Setyawan saat melakukan pemantuan langsung vaksinasi santri secara door to door.

BLITAR, FaktualNews.co – Polres Blitar Kota gencar melakukan vaksinasi santri Pondok Pesantren Nurul Ulum Jalan Ciliwung Kota Blitar secara door to door, Selasa (21/9/2021).

Hal ini dilakukan polres Guna mempercepat terbentuknya Herd Immunity (kekebalan kelompok).

Kapolres Blitar Kota AKBP Yudhi Hery Setiawan mengatakan, vaksinasi door to door ini guna mendukung percepatan vaksinasi di dikalangan santri agar para santri bisa secepatnya kembali mengikuti belajar tatap muka.

Karena selama pandemi dan proses vaksinasi, banyak santri yang belum vaksin dan rawan tertular penyebaran Covid-19.

“Untuk hari ini vaksinasi door to door di kalangan santri ada 250 dosis. Sasarannya santri Pondok Pesantren Nurul Ulum Kota Blitar,” kata Kapolres AKBP Yudhi Hery Setiawan.

Yudhi menambahkan, vaksinasi door to door ini tidak diberlakukan kepada semua santri. Melaikan hanya diberlakukan santri yang berusia 12 tahun ke atas.

Sebelum divaksinasi, para santri terlebih dahulu diskrining agar setelah divaksin tidak ada masalah dengan kesehatannya.

“Kami sangat berterimakasih kepada Ponpes Nurul Ulum Kota Blitar, karena mendukung percepatan vaksinasi yang di selenggarakan secara door to door ini,” ujarnya

Dijelaskan Yudhi, vaksinasi door to door ini akan terus digencarkan, terutama di kalangan pelajar dan santri, agar setelah selesai semua divaksinasi, para pelajar dan santri bisa mengikuti belajar tatap muka.

“Vaksinasi door to door ini ada yang pertama dan kedua, namun untuk hari ini kebanyakan para santri Ponpes Nurul Ulum tersebut sudah vaksinasi tahap kedua,” kata kapolres.

Diharapkan, dengan adanya vaksinasi door to door ini bisa menurunkan anggka penyebaran Covid-19 khususnya di kalangan santri.

“Karena saat ini kota Blitar level 2 dan kami berharap terus turun dan bisa normal kembali,” imbuh kapolres. Kapolres juga mengimbau, meskipun sudah divaksin, para santri harus tetap menerapkan protokol kesehatan. Yakni memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan pakai sabun dengan air mengalir, mengurangi mobilitas yang tidak perlu.

Salah satu santri, Siti Azahra, mengaku senang dirinya divaksin dengan cara didatangi langsung oleh petugas.

Saya dan teman-teman merasa senang divaksin dengan didatangi langsung secara door to door, sebab dengan demikian kami tidak perlu keluar pondok,” kata santriwati ini.(Editor: Sutono)

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Sutono Abdillah