FaktualNews.co

Temuan Batu Bata Kuno di Blitar, BPCB Jatim Fokus Penggalian Struktur

Sosial Budaya     Dibaca : 893 kali Penulis:
Temuan Batu Bata Kuno di Blitar, BPCB Jatim Fokus Penggalian Struktur
FaktualNews/Dwi Haryadi/
Tim BPCB Jatim saat melakukan pengukuran dan pengalian setruktur temuan batu bata kuno di Blitar

BLITAR, FaktualNews.co – Tim survei Balai Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Jawa timur melakukan test spit (ekskavasi untuk menampakkan data arkeologis yang terpendam di tanah) terhadap struktur batu bata kuno yang ditemukan di Kelurahan Karangtengah Kecamatan Sananwetan Kota Blitar.

Tim survei membuat grid atau petak petak di lokasi untuk memfokuskan penggalian dan memastikan struktur batu bata kuno tersebut.

Struktur batu bata kuno itu, diduga cagar budaya era kerajaan zaman dahulu. Karena berdasarkan temuan dan identifikasi, di lokasi tersebut ada tanda-tanda suatu kegitan aktifitas  keagamaan.

Nunuk Kristiana Ketua Tim Survei Penyelamatan BPCB Provinsi Jawa Timur mengatakan, dalam proses tes spit ini, pihaknya membuat petak petak kotak di lokasi temuan batu bata kuno tersebut. Pemetakan ini diharapkan mempermudah proses ekskavasi pada objek temuan tersebut.

“Yang jelas hari ini, kita fokus penggalian agar secepatnya ditemukan setruktur tersebut petilasan atau pesarehan. Karena survei ini untuk memastikan cagar budaya tersebut segera diketahui,” kata Nunuk Kristina, Selasa (21/9/2021).

Nunuk menambahkan, penggalian tanah ini juga menentukan kedalaman tanah. Pasalnya, sangat penting untuk mencari lokasi yang paling potensial untuk bisa mengetahui setruktur tersebut apakah talud, candi atau petirtaan.

“Kami belum bisa memastikan struktur batu bata tersebut, karena struktur polos dan tidak ada relief maupun angka tahun di sekitar temuan,” ujarnya.

Sementara survei ekskavasi tersebut nantinya akan dilakukan selama lima hari. Dimulai pada Senin 20 September hingga 24 Semtember 2021.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Mufid