SITUBONDO, FaktualNews.co – Sebuah truk fuso Nopol P 8463 UE, menabrak pemotor dengan nopol P 8473 FU yang sedang berhenti di traffic light di simpang tiga Jalur Pantura Situbondo, tepatnya di Jalan Raya Panji, Situbondo, Sabtu (25/9/2021) malam.
Akibat insiden itu, pengendara motor bernama Vivin Ari Sandi (15) asal Desa Bugeman, Kecamatan Kendit, mengalami luka lecet di sebagian tubuhnya, sementara ibunya yang dia boncongkan, Fatmawi (52), meninggal di lokasi kejadian dengan luka berat di bagian kepalanya.
Diperoleh keterangan, tabrakan yang menewaskan korban itu, berawal saat Vivin mengendarai motornya dan membonceng ibunya, melaju dari arah barat. Vivin menghentikan laju motornya karena di traffic ligt depan Pabrik Gula (PG) Panji, menyala merah.
Baru beberapa saat Vivin menunggu perubahan warna lampu lalu lintas itu, tiba-tiba sebuah truk fuso menabraknya dari arah belakang. Vivin dan ibunya pun terpental. Sementara dia mengalami sejumlah luka lecet, ibunya mengalami luka berat di bagian kepala.
Diduga truk yang dikemudian Moh Zein (60) warga Kecamatan Kalipuro, Kabupaten Banyuwangi itu mengalami rem blong.
Kanit Laka Satlantas Polres Situbondo Iptu Sukamto mengatakan, berdasarkan keterangan sopir truk fuso, saat kejadian tersebut rem truk fuso tidak berfungsi dengan sempurna atau blong.
“Dugaan sementara, penyebab laka tunggal itu, akibat rem truk fuso tidak berfungsi dengan sempurna alias blong,” kata Sukamto.