Peristiwa

Gegara Puntung Rokok, Rumah Warga Situbondo Terbakar

SITUBONDO, FaktualNews.co-Diduga akibat puntung rokok, sebuah rumah milik Salehudin Abrori  (33) warga Dusun Jambaran, Desa Plalangan, Kecamatan Sumbermalang, Situbondo Rabu (7/10/2021) malam, hangus terbakar.

Tidak ada korban dalam peristiwa kebakaran yang terjadi sekitar pukul 22.30 WIB. Karena begitu mendapati rumah belakang terbakar, korban Salehudi  dan keluarganya langsung semburat keluar rumahnya, sembari berteriak minta tolong.

Mendengar teriakan minta tolong, puluhan warga yang terbangun dari tidurnya langsung datang ke lokasi kejadian. Mereka langsung bahu membahu memadamkan kobaran api, dengan menggunakan alat seadanya.

Namun, karena saat kejadian angin bertiup sangat kencang. Sehingga kobaran api baru dapat dipadamkan sekitar dua jam setelah kejadian.

“Saya kaget, saat tidur saya mendapati ada kobaran api di rumah bagian belakang. Sehingga saya  istri dan anak langsung semburat keluar untuk menyelamatkan diri,”kata Salehudin, Kamis (7/10/2021).

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Situbondo, Zainul Arifin mengatakan, dugaan sementara, kebakaran rumah milik korban Salehudin itu, akibat puntung rokok yang dibuang sembarangan.

“Meski demikian, kami belum dapat menyimpulkan tentang penyebabnya, karena masih diselidiki petugas. Kerugian materi akibat kebakaran tersebut diperkirakan mencapai jutaaan rupiah,”ujar Zainul Arifin.