FaktualNews.co – Ada pemandangan menarik saat Mancaster United (MU) dipermalukan 0-5 oleh Liverool di kandang sendiri di stadion Old Trafford, Minggu (24/10/2021) tadi malam, dalam lanjutan Liga Inggris.
Dilansir dari daily star, ribuan fans MU terlihat meninggalkan lapangan yang terkena itu setelah gol keempat dan kelima oleh Liverpool yang merajalela, dengan Mohamed Salah mencetak hat-trick ke gawang MU yang dijaga David De Gea.
Ejekan para fans juga terdengar ketika Ole Gunnar Solskjaer dan timnya turun ke terowongan di babak pertama. Tampaknya banyak dari mereka yang mengeluh dan tidak menerima kekalahan tim kesayangan mereka.
Ketika gol kelima masuk, Sky Sports memperlihatkan area sisi luar Old Trafford, dan memperlihatkan banyaknya fans yang keluar dari stadion sebelum pertandingan usai.
Setelah pertandingan itu, Solskjaer mengakui bahwa itu adalah hari yang gelap bagi United.
Dia mengatakan kepada Sky Sports: “Tidak mudah untuk mengatakan sesuatu selain itu adalah hari tergelap saya memimpin para pemain ini,” keluhnya.
“Kami tidak cukup baik secara individu dan sebagai tim, kami tidak seharusnya memberi peluang kepada tim seperti Liverpool, tetapi sayangnya kami melakukannya,” imbuhnya.
“Seluruh penampilan tidak cukup bagus. Kami menciptakan peluang, mereka memiliki peluang. Gol ketiga menentukan pertandingan.” pungkasnya.
Dengan kekalahan itu, MU berada di urutan ke 7 klasemen Liga Inggris. Sedangkan Liverpool berada di urutan kedua di bawah Chelsea dengan selisih satu poin.