JEMBER, FaktualNews.co – Persid Jember siap mengarungi kompetisi Liga 3 Zona Jawa Timur, baik sebagai tuan rumah maupun kesiapan menghadapi lawan-lawannya di Grup J Liga 3 Zona Jatim.
“Persiapan Persid saya kira sudah cukup. Karena kita sudah mempersiapkan tiga bulan, sudah latihan program mingguan juga. Kita menyepakati sudah cukup uji coba. Yang pasti kita siap bertanding,” kata Manager Persid Rezky Pratama Hermansyah.
Penegasan itu disampaikan saat Pre Match Conference Grup J Liga 3 Zona Jawa Timur di Gedung HSC Jalan Kasuari, Kelurahan Slawu, Kecamatan Patrang, Selasa (9/11/2021) sore.
Persid Jember menjadi tuan rumah untuk laga Grup J Liga 3 Zona Jawa Timur. Grup J dihuni selain Persid, juga Banyuwangi Putra (Banyuwangi), Persipro 1954 (Probolinggo), PSIL (Lumajang), dan Singhasari FC (Malang).
Manager Persid Jember Rezky Pratama Hermansyah menyampaikan, untuk tim kesayangan Kabupaten Jember itu, sebagai tuan rumah mengaku siap menghadapi lawan tim sepak bola lainnya.
Rezky mengaku, seluruh pemain dari Persid Jember kondisinya saat ini sudah cukup optimal. “Semua pemain diandalkan. Baik depan, tengah, dan belakang,” katanya.
Meskipun kompetisi Liga 3 digelar di tengah pandemi Covid-19, kata Rezky, tidak menjadi penghalang bagi Persid Jember untuk nantinya naik kasta ke Liga 2.
“Kita sama saja persiapannya tidak ada perbedaan, target finishing juara grup dan naik kasta liga dua. Untuk lawan kami, semua rata, semua mempunyai skill yang kuat,” ujarnya.
Namun demikian, diungkapkan oleh Rezky, pihaknya juga mengaku perlu langkah antisipasi dengan kondisi wasit saat memimpin laga kompetisi.
“Kalau untuk tim wasit saya kira mereka manusia ya. Bisa lah ada kesalahan sekali dua kali, tapi sebagai pemain selalu menjunjung tinggi sportifitas,” katanya.
“Tapi jika wasit menyimpang jauh, (kami) baru protes. Kalau wasit gak tegas dan gak bijaksana. Baru kita sampaikan di match call,” sambungnya.
Namun meski demikian, lanjut pria yang juga berprofesi sebagai dokter ini, kondisi para pemain tim berjuluk Macan Raung itu saat ini dalam kondisi optimal.
“Kondisi pemain kondisi semua fit 100 persen, strategi urusan tim pelatih. Gak bisa buka di sini, mungkin itu langsung dilihat pemain. Tentunya segala strategi diterapkan besok. Tapi kalau menurut saya strategi berbeda-beda,” ujarnya.
Lebih jauh Rezky menyampaikan, soal kompetisi Liga 3 yang tidak bisa ditonton langsung oleh pendukung di lapangan hijau.
Rezky meminta kepada para supporter tim Persid Jember berjuluk Berni dan Bernina, untuk sabar dan memaklumi kondisi Pandemi Covid-19 saat ini.
“Tidak ada supporter, pastinya ini kerugian untuk kita, tetapi kita maklum memang seluruh dunia pandemi. Kita harus patuhi peraturan pemerintah dan membiasakan diri dengan kebiasan baru atau new normal itu,” katanya.
“Tapi yang jelas, liga tiga ini bekerja sama dengan vidio.com sehingga penonton bisa menonton dengan jelas lewat online (daring), dan tetap bisa mendukung tim kesayangan dari rumah,” tandasnya.
Untuk pertandingan perdana besok, Rabu (10/11) besok, Persid Jember akan melawan Persipro 1954 (Probolinggo). Pertandingan akan dilaksanakan pukul 13.00 WIB.