FaktualNews.co

Tim Sukses Cakades di Bondowoso Dibacok Parang

Kriminal     Dibaca : 458 kali Penulis:
Tim Sukses Cakades di Bondowoso Dibacok Parang
FaktualNews.co/Magang empat/
Ilustrasi

BONDOWOSO, FaktualNews.co – Berniat menjaga wilayahnya dari serangan fajar Pilkades serentak 2021, seorang tim sukses salah satu Calon Kepala Desa (Cakades) di Kabupaten Bondowoso dibacok parang, Sabtu, (13/10/2021) dini hari.

Tim sukses cakades yang menjadi korban adalah Muhammad Hambali yang mendukung kubu incumbent, sedangkan pelakunya adalah Naat Kurniawan.

Awalnya sebelum dibacok, Hambali sempat cekcok dengan gerombolan dari Naat di RT 8, Dusun Basiar, Desa Pakuwesi, Kecamatan Curahdami, Kabupaten Bondowoso.

Salah seorang saksi mata yang enggan disebutkan namanya menjelaskan, awalnya pelaku bersama gerombolannya mendatangi TKP sekitar pukul 01.00 WIB.

“Inginnya kan mengamankan wilayahnya dari serangan fajar, memang sempat cekcok,” ucapnya.

Menyudahi cekcok, Naat seperti menelepon dan beberapa menit setelahnya datang 2 temannya.

“Nah temannya ini datang membawakan parang dan akhirnya pelaku mengejar dan membacok korban,” ungkapnya.

Menurutnya, Naat adalah warga setempat yang baru 10 hari datang dari Merauke.

“Kebetulan dia disebut sebagai donaturnya kubu sebelah. Sebelum kedatangan Naat, suasana adem ayem. Setelah dia datang, kondisi memanas,” katanya.

Kapolsek Curahdami Iptu Didik Waluyo menjelaskan, kejadian tersebut berada di rumah salah satu cakades.

“Jadi pelaku Naat yang dicegat saat akan masuk wilayah ini marah, lalu korban ditelepon. Setelah korban datang, terjadilah cekcok antara korban dan pelaku hingga berujung penganiayaan,” papar Kapolsek saat dikonfirmasi via telepon.

Pelaku telah diringkus dan kini ditahan di Mapolres Bondowoso, dan dikenakan pasal 351 KUHP tentang penganiyaan dengan ancaman hukuman 5 tahun penjara.

(Awi)

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Mufid