FaktualNews.co

Tahap Pembangunan KIHT, 3 Kecamatan di Bondowoso pun Dilirik

Ekonomi     Dibaca : 708 kali Penulis:
Tahap Pembangunan KIHT, 3 Kecamatan di Bondowoso pun Dilirik
FaktualNews.co/Deni Ahmad Wijaya
Petani di Bondowoso menjemur tembakau hasil panennya

BONDOWOSO, FaktualNews.co – Setelah Kabupaten Bondowoso dinyatakan layak sebagai Kawasan Industri Hasil Tembakau atau KIHT, ada 3 kecamatan yang diproyeksi sebagai lokasi strategis.

Berdasar data dari Pemkab Bondowoso, lokasi yang dilirik sejauh ini adalah Kecamatan Wringin, Grujugan dan Maesan.

Tiga wilayah itu sudah dikenal sebagai sentra tembakau dan akan direncanakan tahap pembangunannya jika sudah ditetapkan salah satu wilayah terpilih.

Ketetapan Bondowoso layak membangun KIHT setelah muncul hasil kajian studi kelayakan dari tim kajian pembangunan KIHT.

Studi kelayakan itu dilakukan selama 2 bulan terakhir oleh Pemkab Bondowoso, Univeritas Brawijaya, Asosiasi Petani Tembakau Indonesia (APTI), Produsen Rokok dan pihak lainnya.

Kabid Perindustrian pada Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) Kabupaten Bondowoso Agung Nurhidayat menjelaskan, Tim Kajian Pembangunan KIHT Universitas Brawijaya memaparkannya pada 10 November 2021 lalu.

“Paparan pada acara FGD Laporan Akhir Studi Kelayakan Pembangunan KIHT di Bondowoso yang dihadiri Pemerintah Daerah Kabupaten Bondowoso, Pengusaha Rokok , Petani Tembakau dan Pejabat Bea Cukai Jember,” bebernya, Minggu (14/11/2021).

Menurutnya, sebagai bagian dari tahapan pembangunan KIHT, pada tahun 2022 akan dilakukan penyusunan Master Plan pembangunan KIHT.

“Dilanjutkan dengan pembuatan Detail Engineering Design (DED) KIHT. Tahapan berikutnya adalah membangun KIHT secara bertahap sesuai dengan kemampuan anggaran pemerintah,” ungkapnya. (awi)

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Sutono Abdillah