FaktualNews.co

5 Cara Sederhana Mengatasi Hidung Tersumbat

Kesehatan     Dibaca : 997 kali Penulis:
5 Cara Sederhana Mengatasi Hidung Tersumbat
FaktualNews.co/ Istimewa/
Ilustrasi hidung tersumbat.

SURABAYA, FaktualNews.co – Musim penghujan atau hawa dingin kerap membuat daya tahan tubuh menurun hingga flu gampang menyerang. Kalau sudah begitu, hidung biasanya berlendir dan menyumbat hidung. Tidur menjadi terganggu.

Bagaimana cara mengatasi hidung tersumbat yang mengganggu tidur? Berikut tips menarik yang dikutip dari ulasan Fadli Adzani di SehatQ.

1. Menambah tumpukan bantal

Hidung mampet cenderung semakin terasa parah di malam hari karena posisi tidur dapat menyulitkan hidung dan sinus mengering dari lendir yang menyumbatnya.

Itu artinya, lendir dapat menggenang di bagian kepala dan membuat sulit bernapas sehingga menimbulkan sakit kepala sinus keesokan paginya.

Cobalah angkat kepala dengan menambahkan 1-2 bantal agar lendir yang menyumbat hidung

dapat dikeluarkan.

2. Mengonsumsi madu

Mengalami hidung tersumbat memaksa penderitanya bernapas lewat mulut. Cara ini dapat menyebabkan tenggorokan menjadi kering dan terasa sakit sehingga membuat sulit tidur.

Cobalah mengonsumsi madu untuk mengatasi masalah ini. Selain bisa menyelimuti tenggorokan dan menghilangkan ketidaknyamanan, madu juga dianggap efektif dalam mengatasi batuk.

Sebuah studi bahkan membuktikan, madu lebih efektif daripada obat salbutamol dalam mengatasi batuk-batuk pada anak.

3. Mandi air hangat sebelum tidur

Mandi dengan air hangat dipercaya dapat membuka sinus. Ditambah lagi, uap hangat dari kucuran air saat mandi juga bisa membantu mengeluarkan lendir dari hidung, meredakan rasa nyeri, dan mengatasi hidung tersumbat.

Saat sedang mandi air hangat, cobalah pijat bagian sinus untuk hasil yang lebih optimal.

4. Mengoleskan minyak atsiri ke dada

Cara alami lainnya yang patut dicoba adalah mengoleskan minyak atsiri ke dada. Dengan begitu, aromanya dapat terhirup oleh hidung dan napas menjadi lebih plong. Hasilnya, tidur pun menjadi nyenyak.

Sejumlah minyak yang bisa dioleskan ke dada meliputi minyak eucalyptus, peppermint, dan tea tree oil. Namun ingat, sebelum mengoleskannya, campur dulu minyak atsiri dengan carrier oil untuk mencegah iritasi kulit.

5. Minum teh hangat

Teh mengandung senyawa antivirus, antiradang, dan antioksidan. Walaupun belum ada penelitian yang membuktikan kalau teh bisa mengatasi hidung tersumbat, setidaknya teh hangat dapat meredakan gejala penyakit pilek yang sering kali menyebabkan hidung tersumbat.

Jangan lupa untuk menambahkan madu atau lemon ke dalam teh hangat. Madu dapat meredakan batuk dan lemon dapat melawan infeksi di dalam tubuh.

Satu lagi yang perlu ingat, pilihlah teh yang tidak mengandung kafein agar tidur tidak terganggu.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Muhammad Sholeh