Bola

Menanti Duel Sengit MU Vs Arsenal di Old Trafford, Siapakah Jadi Pemenang?

FaktualNews.co – Manchester United akan menghadapi Arsenal dalam laga pekan ke-14 Liga Inggris di Old Traffor, Jumat (3/12/2021) dini hari WIB. Laga ini tentunya akan berjalan sangat sengit.

DIlansir dari bola.com, dalam enam pertemuan terakhir dengan Arsenal di Premier League, MU selalu gagal menang. Tentu, The Red Devils berharap bisa bangkit dan meraih kemenangan di Old Trafford.

Selain itu, Manchester United juga baru saja mengangkat Ralf Rangnick sebagai pelatih interim hingga akhir musim. Namun, dia belum bisa mendampingi MU dalam laga ini. Rangnick diperkirakan baru akan memulai kerjanya saat Manchester United menghadapi Crystal Palace hari Minggu. Sehingga, MU masih akan didampingi oleh Michael Carrick dalam laga tersebut.

Manchester United melalui dua pertandingan pasca-pemecatan Ole Gunnar Solskjaer meraih hasil cukup memuaskan. Bersama Carrick sebagai pelatih sementara, The Red Devils telah mengalahkan Villarreal 2-0 di fase grup Liga Champions lewat Cristiano Ronaldo dan Jadon Sancho untuk memastikan kelolosan ke babak 16 besar.

Setelah itu, di Premier League akhir pekan kemarin, satu gol Jadon Sancho memberi Manchester United hasil imbang 1-1 di markas Chelsea.

Sementara itu, Arsenal sukses memukul sang tamu Newcastle United dengan skor 2-0 melalui gol-gol Bukayo Saka dan Gabriel Martinelli. Sebelumnya, catatan tak terkalahkan sepuluh pertandingan Arsenal sudah terputus dengan kekalahan telak 0-4 dari Liverpool di Anfield.

Namun, pasukan Mikel Arteta ternyata bisa langsung bangkit. Kini, Arsenal fokus menghadapi laga tandang kontra Manchester United.