FaktualNews.co

Operasi Lilin 2021, Polres Jombang Siapkan 500 Personel

Event     Dibaca : 601 kali Penulis:
Operasi Lilin 2021, Polres Jombang Siapkan 500 Personel
FaktualNews/Diana Kusuma/
Caption : Kegiatan gelar apel pasukan di Mapolres Jombang

JOMBANG, FaktualNews.co – Jajaran Polres Jombang bersama pihak terkait meggelar apel pasukan yang disiapkan untuk operasi lilin tahun 2021 saat natal dan tahun baru 2022.

Dalam apel gelar pasukan di Mapolres Jombang tersebut, dipimpin Wakil Bupati Jombang Sumrambah yang didampingi Kapolres Jombang AKBP Moh. Nurhidayat dan Dandim 0814 Jombang, Letkol Inf Muhammad Hanafi.

Wakil Bupati Jombang, Sumrambah sebagai inspektur upacara dalam amanah yang diberikan oleh Kapolri, Jenderal Polisi Listyo Sigit bahwa kegiatan tersebut serentak dilakukan di seluruh Indonesia.

“Gelar pasukan dilaksanakan sebagai bentuk pengecekan akhir kesiapan pelaksanaan Operasi Lilin 2021 dalam rangka pengamanan perayaan Natal 25 Desember  2021 dan Tahun Baru 2022, baik pada aspek personel maupun sarana prasarana. Serta, keterlibatan unsur terkait seperti TNI, Pemda, dan mitra Kamtibmas,” katanya saat sambutan pada Kamis (23/12/2021).

Selama operasi lilin 2021, menurutnya membutuhkan antisipasi yang ketat terurama pada tempat dengan aktivitas tinggi dengan tingkat kerumunan yang memicu penyebaran virus Covid-19.

“Tentunya, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan, guna mencegah penyebaran COVID-19. Sehingga, masyarakat dapat merayakan Natal dan tahun baru dengan rasa aman dan nyaman,” imbuh Sumrambah.

Sementara itu Kapolres Jombang, AKBP Mohammad Nurhidayat mengungkapkan, saat ini pihaknya telah menyiapkan 500 personel yang akan disiagakan saat nataru dan pada total 86 gereja di Jombang.

“Personel kita sebar di sejumlah titik, di antaranya di 86 gereja di Jombang yang akan melaksanakan ibadah Natal,” ungkap Nurhidayat.

Dirinya berharap agar masyarakat di Jombang selalu menerapkan protokol kesehatan yang ketat sehingga varian baru virus covid-19 bisa dihindari.

“Dengan masyarakat menerapkan prokes ketat, mudah-mudahan Covid-19 varian baru omicron tidak sampai masuk ke Jombang,” terangnya memungkasi.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Mufid