FaktualNews.co

Malam Tahun Baru 2022, Tiga Jalan Utama di Blitar Akan Ditutup

Peristiwa     Dibaca : 1063 kali Penulis:
Malam Tahun Baru 2022, Tiga Jalan Utama di Blitar Akan Ditutup
FaktualNews/Dwi Haryadi/
Foto : Jalan Urip Sumoharjo Wlingi saat dilakukan penutupan saat PPKM darurat beberapa bulan yang lalu

BLITAR, FaktualNews.co – Malam perayaan tahun baru 2022, Polres Blitar akan menutup tiga jalan utama. Ketiganya yaitu Jalan raya Kanigoro depan Kantor Pemkab Blitar, Jalan Urip Sumoharjo hingga jalan Bromo Depan Taman RTH Wlingi dan Jalan depan Alon-alon Lodoyo, Kecamatan Sutojayan.

Penutupan ke tiga jalan tersebut rencananya akan ditutup pada Jumat (31/12/2021) mulai pukul 19.00 Wib sampai pada Sabtu (1/1/2022) Pukul 05.00 Wib.

Kasatlantas Polres Blitar AKP I Putu Angga Feriyana membenarkan adanya tiga jalan yang rencananya akan di lakukan penutupan di perayaan tahun baru 2022.

“Rencana 3 titik mas tiga jalan tersebut, Alon-alon kanigoro, RTH wlingi, Alon-alon Budoyo di Kecamatan Sutojayan,” ungkap Kasatlantas Polres Blitar.

Putu mengatakan, penutupan jalan tersebut sesuai dengan Inmendagri no 67 tahun 2021, bahwa melakukan pembatasan jam malam untuk mengantisipasi penyebaran covid 19.

“Agar masyarakat pada malam tahun baru tetap di rumah saja, bisa diisi dengan berdoa bersama keluarga, tidak merayakan secara berlebihan, seperti konvoi dan pesta kembang api di tempat keramaian, serta menerapkan prokes 5M guna mencegah penyebaran covid 19,” pungkasnya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Mufid