FaktualNews.co

Jaga Kamtibmas Saat Tahun Baru, Dandim 0809 Kediri Bagikan 25 Ekor Kambing ke Koramil

Peristiwa     Dibaca : 651 kali Penulis:
Jaga Kamtibmas Saat Tahun Baru, Dandim 0809 Kediri Bagikan 25 Ekor Kambing ke Koramil
FaktualNews.co/Magang Lima/

KEDIRI, FaktualNews.co – Antisipasi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) pada malam pergantian malam tahun baru, Komando Militer (Kodim 0809) Kediri menerjunkan 100 personil untuk ikut mengamankan malam pergantian malam tahun baru.

100 personil tersebut, akan ditempatkan di pos-pos bersama jajaran samping (Polri,Satpol PP dan Dishub) di wilayah Kota dan Kabupaten Kediri.

“Selain menempatkan anggota di pos-pos pengamanan bersama jajaran samping, kami juga akan melakukan patroli ke sejumlah wilayah untuk memastikan situasi dan kondisi pada malam pergantian malam tahun baru berjalan aman dan kondusif,” terang Letkol Infanteri Rully Eko Suryawan, Komandan Kodim 0809, saat silaturahmi dengan awak media, Jumat (31/12/2021) sore.

Rully menambahkan, pihaknya juga membagikan 25 ekor kambing ke seluruh Koramil, sebagai bentuk suport kepada Koramil agar lebih semangat dalam menjaga pergantian malam tahun baru.

“Jadi kita bagikan kambing sebanyak 25 ekor kepada seluruh Koramil di jajarannya. Hal ini sebagai bentuk suport kita kepada anggota TNI di Koramil, agar lebih bersemangat dalam menjaga wilayahnya masing-masing pada pergantian malam tahun baru,” kata Rully.

Lebih lanjut Rully menambahkan, karena varian omicron sudah masuk di Indonesia, sebagai bentuk antisipasi Penyebaran, maka pihaknya bersama jajaran samping, juga akan memantau di pengendara yang melintas di perbatasan Kota dan Kabupaten.

“Kami akan memantau pengendara yang melintas atau yang masuk ke Wilayah Kota atau Kabupaten Kediri. Karena wilayah Kediri sendiri perbatasan dengan Kabupaten Nganjuk, Tulungagung, Blitar dan Malang,” tambah Rully.

Pihaknya berharap, di tahun 2022 nanti wilayah Kediri masyarakatnya bertambah sejahtera. Apalagi ekonomi rakyat mulai bergeliat dan berjalan, seiring dengan melandainya penyebaran virus covid 19.

“Harapan kami semoga virus covid-19 dan varian omicron terus terkendali, dan zero untuk wilayah Kediri. Dan setelah masa pandemi ini pertumbuhan ekonomi semakin lebih baik,” ujar Rully.

Dan pihaknya bersama Pemerintah daerah, akan terus menggalakkan vaksinasi, baik untuk masyarakat umum maupun anak-anak guna meningkatkan herd imunity.

“Alhamdulillah untuk kota Kediri vaksinasi sudah melampaui target, sedangkan di Kabupaten sudah 70 persen lebih masyarakat yang divaksin,” pungkasnya.

(Aji)

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Mufid