Peristiwa

Dam Tersumbat Sampah, Banjir Rendam Permukiman hingga Sawah Warga Mojokerto

MOJOKERTO, FaktualNews.co – Permukiman rumah hingga area persawahan milik warga di Desa Ngarjo, Kecamatan Mojoanyar, Kabupaten Mojokerto dilanda banjir, Minggu (9/1/2022).

Banjir tersebut akibat luapan air sungai di desa setempat yang tersumbat sampah saat diguyur air hujan dengan intensitas sedang.

Pantauan di lokasi, selain rumah warga, halaman kantor pemerintahan dan sekolahan dasar Desa Ngarjo air juga digenangi air setinggi mata kaki orang dewasa.

Kepala Desa Ngarjo, Anam mengatakan, banjir kali ini yang terparah dari tahun-tahun sebelumnya. “Yang parah tiga dusun,” katanya

Menurutnya, air yang meluap merupakan kiriman dari arah hulu Mojokerto. Namun, air kiriman itu tidak bisa tertampung karna Dam sungai tumpakan sampah. Sehingga air sungai meluber ke pemukiman penduduk.

“Yang terdampak sekitar 200 rumah dan lahan persawahan warga sekitar 60 hektar,”

Anggota Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Mojokerto, anggota Polsek dan Koramil Mojoanyar telah diterjunkan ke lokasi untuk melakukan assessment (pendataan) dan membantu warga yang terdampak.

Kini banjir sudah mulai surut. Jumlah rumah penduduk yang terdampak juga berkurang. Sejumlah warga sibuk membersihkan rumah masing-masing. Warga terlihat menyingkirkan sampah dan sisa endapan lumpur yang terbawa banjir.